Suara.com - Program belajar di rumah dimanfaatkan TikTok meluncurkan program #SamaSamaBelajar. Aplikasi video singkat ini ingin menemukan cara untuk membuat belajar menyenangkan di tengan pandemi Covid-19.
"Konten edukasi yang kreatif di platform seperti TikTok dapat membantu. Melalui #SamaSamaBelajar, kami akan menyediakan dukungan terhadap pendidik, tenaga ahli profesional, dan nirlaba yang kemampuan dan keahliannya dapat membantu menyebarkan informasi edukasi dan materi yang berguna dalam format pembelajaran jarak jauh yang mudah dicerna,” kata Donny Eryastha, Head of Public Policy, TikTok Indonesia, Malaysia, dan Filipina pada video conference belum lama ini.
Dia menambahkan, diharapkan dengan melihat video singkat TikTok, dapat menjadi alat untuk konten edukasi yang interaktif serta menarik. Program #SamaSamaBelajar bertujuan memberdayakan sektor pendidikan di Indonesia dan akan menjadi gebrakan baru dalam memberikan kegiatan belajar yang berbeda.
Program ini diluncurkan bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional, akan berlangsung hingga 2021, dan menawarkan serangkaian kegiatan untuk memperkaya pengetahuan serta menginspirasi orang lain untuk berbagi konten berbasis edukasi.
Berdasarkan Data Statistik Pendidikan Indonesia tahun 2018/2019, sebanyak 71.48 persen pelajar yang di rentang usia 5-24 tahun, atau disebut juga generasi Z, tercatat sebagai pengguna telepon selular dan 53.06 persen tercatat sebagai pengguna internet. Riset dari berbagai penyedia layanan telekomunikasi juga mencatat peningkatan hingga 15-30 persen terhadap penggunaan internet selama pandemi.
Hingga kini, tagar #SamaSamaBelajar telah ditonton lebih dari 300 juta kali, dengan topik mulai dari teknologi, bahasa asing, kesehatan, kebudayaan, matematika, hingga tips menarik.
Bersama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, TikTok akan mengadakan serangkaian lokakarya dengan topik keamanan digital serta pengembangan konten kreatif untuk 3000 mahasiswa dan pelajar SMA di 15 kota di Indonesia, hingga tahun 2021. Lokakarya pertama telah diadakan di Bandung pada Februari 2020, dan akan dilanjutkan di kota-kota lainnya jika situasi sudah kondusif.
"Misi kami adalah untuk menginspirasi kreativitas dan membawa kebahagiaan. TikTok tidak sekedar untuk joget-joget, tapi banyak ilmu yang bisa didapat," kata Donny.
Baca Juga: Sumber Penyebaran Covid-19 di AS Berasal dari Salon Kuku?
Berita Terkait
-
Borong Makanan Antisipasi Lockdown, Isi Rumah Ini Bikin Warganet Melongo
-
TikTok Makin Bersinar, Sudah Diunduh Lebih dari 2 Miliar Kali
-
Video Mie Instan Aesthetic Terniat, Nggak Kalah Kece dari Iklan di TV
-
Demi Konten TikTok, Siti Badriah dan Suami Dilatih Dancer Profesional
-
Mulai 30 April, TikTok Larang Anak di bawah 16 Tahun Gunakan DM
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Jangan Buru-buru Ganti HP Baru, Ini 5 Tips Agar HP Lawas Tetap Awet dan Anti Lemot
-
7 Penyebab HP Cepat Panas Kayak Setrikaan dan Cara Mengatasinya
-
Terpopuler: Spesifikasi Pesawat ATR 42-500, Daftar Promo HP Imlek 2026
-
24 Kode Redeem FF 18 Januari 2026, Bocoran Skin Tinju Yuji Itadori
-
22 Kode Redeem FC Mobile 18 Januari 2026, Zico 117 Overpowered Menantimu
-
5 HP dengan Kamera Stabilizer OIS Harga Rp1 Jutaan, Jagonya Foto dan Video
-
MediaTek Ungkap Cara Agentic AI Mempermudah Kehidupan dan Produktivitas
-
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A07 5G, Apa Beda dari Series 4G?
-
7 HP Vivo dengan Kamera Jernih untuk Foto Keluarga, Mulai dari Rp1 Jutaan
-
MediaTek Dimensity 9500s dan Dimensity 8500, Hadir Membawa Teknologi AI dan Ray Tracing Unggulan