Suara.com - Siapa yang tidak tergiur mencoba HP bekas yang dijual dengan harga murah? Jangan asal membeli, beberapa hal ini perlu kamu pehatikan dengan teliti sebelum beli HP bekas.
Seperti yang diketahui, HP saat ini menjadi perangkat penting yang setiap kali menemani aktivitas kamu seharian. Wajar jika HP dengan kualitas yang baik ingin kamu miliki.
Sayangnya, HP dengan kualitas yang baik dan sesuai keinginan kamu biasanya dibanderol dengan harga yang cukup mahal sehingga melebihi budget yang kamu punya.
Kalau sudah begini, kamu tentu tertarik menjajal HP bekas yang dibanderol dengan harga yang murah. Sebelum tertarik membeli, sebaiknya kamu memperhatikan beberapa hal ini ya.
1. Cek IMEI HP bekas
Pemerintah memberikan peraturan keras mengenai IMEI. Tidak bisa dianggap sepele, saat kamu berkeinginan untuk membeli HP bekas, pastikan bahwa IMEI perangkat tersebut sudah terdaftar secara resmi ya.
Untuk mengecek IMEI HP bekas tersebut, kamu bisa masuk ke situs resmi Kementerian Perindustrian di kemenperin.go.id/imei.
2. Cek kekurangan fisik dan jeroan HP bekas
Namanya HP bekas tentu ada kekurangan baik secara fisik atau jeroan. Perlu ketelitian khusus sebelum kamu memutuskan untuk membeli HP bekas.
Baca Juga: Nabila Putri Akhirnya Akui Sudah Menikah di Australia Tahun Lalu
Memastikan jeroan perangkat ini aman hingga fisik perangkat tanpa cacat adalah hal wajib. Hal ini yang membuat kamu perlu bertemu langsung dan mengecek HP secara fisik sebelum membeli.
3. Cek kelengkapan aksesori HP bekas
Dijual sepaket, kamu perlu juga untuk mengetahui kelengkapan aksesori dari HP bekas yang kamu beli tersebut. Charger hingga headset perlu kamu cek kualitas dan kelengkapannya sebelum kemudian meminang HP bekas ini.
4. Cek update software
Jangan dianggap sepele, kamu perlu mengetahui update software HP bekas tersebut demi keamanan data. Jangan sampai karena masalah software, ada cela keamanan yang justru mengganggu.
Biasanya pada bagian ini, kamu bisa melakukan cek update software secara khusus yang ada di 'Settings' perangkat. Pastikan HP bekas tersebut memiliki software terbaru ya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
Terkini
-
Cari HP Buat Ngonser? Ini 5 Pilihan dengan Kamera Zoom 100x Paling Mantap
-
Realme C85 Series Guncang Pasar Harga 2 Jutaan, Baterai 7000 mAh, Tahan Air Panas, Cetak Rekor Dunia
-
5 Tablet Helio G100 untuk Multitasking dan Editing Video Anti Lag, Mulai Rp1 Jutaan
-
5 HP dengan Kamera OIS 2 Jutaan, Bikin Foto dan Video Tajam Tanpa Blur
-
5 HP Midrange yang Siap Rilis Global: Ada Realme 16, POCO X8, dan Redmi Note 15
-
Huawei Mate X7 Debut dengan Kirin 9030 Pro, Sekuat Apa Chipset Flagship Terbarunya?
-
29 Kode Redeem FF 26 November 2025, ShopeePay Bagi-bagi Hadiah Secara Cuma-cuma
-
21 Kode Redeem FC Mobile 26 November 2025, Cara Dapat 10.000 Gems dan Pemain Glorious Eras Gratis
-
5 Rekomendasi Tablet Rp1 Jutaan RAM 8GB Cocok untuk Multitasking!
-
Oppo A6x 5G Siap Rilis, HP Murah Mirip iPhone Ini Bakal Masuk ke Indonesia?