Suara.com - Pada Rabu (15/07/2020), Oppo telah resmi meluncurkan teknologi pengisian daya terbaru bernama Super VOOC 125 W. Terus berkembang hingga memiliki teknologi fast charging 125 W, Oppo menjelaskan sejarah VOOC (Voltage Open Loop Multi-step Constant-Current Charging) milik perusahaan.
Lewat acara bernama "A 125 W Super VOOC Global Launch", perusahaan membeberkan perjalanan mereka hingga saat ini mereka bisa memiliki fast charging 125 W.
Oppo mengklaim bahwa mereka merupakan pioner dan pendahulu dalam mengenalkan teknologi fast charging.
Di tahun 2013 hingga 2014, mereka sudah mengembangkan VOOC di mana teknologi ini sangat jarang digunakan oleh beberapa produsen HP lainnya.
Oppo Find 7 dan Oppo Find 7A menjadi HP pertama dari perusahaan yang mencicipi debut VOOC Flash Charge 20 W (5V/4A).
Selanjutnya, VOOC Flash Charge 2.0 bergulir pada Oppo R7 series di tahun 2015.
Masih menggunakan fast charging 20 W tetapi dengan teknologi lebih mutakhir yaitu Flash Charge 3.0, Oppo Reno meluncur di tahun 2019.
Kemudian, VOOC Flash Charge 4.0 (30 Watt) dikenalkan pada Oppo K5 masih pada tahun yang sama.
Tak lama setelah VOOC, perusahaan juga mengembangkan Super VOOC.
Baca Juga: Nggak Cuma Oppo, Realme Juga Pamerkan Fast Charging 125W
Teknologi Super VOOC Oppo pertama kali dikenalkan pada MWC 2016 dan langsung mendukung fast charging 50 W.
Super VOOC (50 W) debut di perangkat flagship Oppo Find X Automobili Lamborghini Edition.
Setelah itu, Oppo juga mengembangkan fast charging-nya menjadi Super VOOC 2.0 (60 W) di tahun 2020 di mana beberapa perangkat telah memiliki teknologi ini termasuk Oppo Reno Ace, Oppo Find X2 dan Oppo Find X2 Pro.
Terbaru, yaitu pada hari ini (15/07/2020), perusahaan dengan bangga mengenalkan Super VOOC 125 W (20 V/6.25A).
Fast charging milik Oppo dapat mengisi sebesar 41 persen dalam kurun waktu 5 menit untuk baterai 4.000 mAh.
Untuk mengisi secara penuh, fast charging 125 W hanya membutuhkan waktu 20 menit saja.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
23 Kode Redeem FF Aktif 20 November 2025, Klaim Emote Flower of Love Sekarang!
-
Spesifikasi Xiaomi G34WQi 2026: Monitor Gaming Layar Lengkung 180 Hz Beresolusi Tinggi
-
19 Kode Redeem FC Mobile 20 November 2025: FootyVerse Hengkang, Hadiah Glorious Eras Datang
-
Spesifikasi Realme C85 5G: HP Murah Tangguh dengan Baterai 7.000 mAh
-
Komdigi Ancam Blokir Cloudflare, Dituduh Lindungi Situs Judol
-
5 Tablet yang Awet Dipakai Kerja Seharian, Harga Cuma Rp1 Jutaan
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 20 November, BMKG: Waspada Hujan & Angin di Berbagai Wilayah Indonesia
-
Perdana, Bocoran vivo X Fold6 dan Jadwal Peluncurannya
-
Dari Kasir ke Dashboard: Semua Data Bisnis Kini Mengalir Otomatis dalam Satu Ekosistem Digital
-
30 Kode Redeem FF Terbaru 20 November 2025, Raih Emot dan Skin Groza Gratis