Suara.com - Setelah berusia 10 tahun, Xiaomi secara resmi memperkenalkan perangkat anyarnya yaitu Xiaomi Mi 10 Ultra. Superior, perangkat anyar ini dibekali dengan fitur fast charging 120W.
Cukup istimewa, HP baru ini dibekali dengan beberapa peningkatan serius di spesifikasinya. Xiaomi Mi 10 Ultra menjadi perangkat pertama Xiaomi yang akan mengisi kategori HP dengan kode nama 'Ultra'.
Mengutip dari The Verge, Xiaomi Mi 10 Ultra mengandalkan kecepatan refresh rate layar mencapai 120Hz serta layar Full HD Plus OLED berukuran 6,67 inci serta warna 10-bit.
Refresh rate Xiaomi Mi 10 Ultra ini dipadukan dengan sampling sentuh 240Hz yang menjanjikan performa mulus. Layar HDR 10 Plus juga memiliki rasio aspek 19,5:9 yang mencapai puncak kecerahan 800nit.
Untuk sektor kamera, Xiaomi Mi 10 Ultra menggunakan modul periskop dengan sensor 48 MP dan zoom digital 120x. Sensor telephoto Xiaomi Mi 10 Ultra diklaim lebih pendek. Namun, sensor ultrawide 13 mm justru jauh lebih luas.
Sensor kamera Xiaomi Mi 10 Ultra disusun sebagai berikut, kamera utama 48 MP untuk lensa OIS serta sensor periskop 48 MP dengan 5x optical zoom dan 120x hybrid zoom. Sensor 20 MP untuk telephoto dan 12 MP zoom optic juga melengkapi kamera perangkat ini.
Untuk kamera utama dan kamera telephoto Xiaomi Mi 10 Ultra sama-sama sudah mendukung rekaman video 8K yang cukup kekinian.
Beralih ke sektor jeroan, Xiaomi Mi 10 Ultra bekerja dengan dukungan Snapdragon 865 yang dipadukan dengan RAM LPDDR5 berukuran 8 GB, 12 GB, atau 16 GB. Ukuran ini disertai dengan memori internal hingga 512 GB.
Keunggulan Xiaomi Mi 10 Ultra jelas ada pada sektor baterai. Xiaomi membekali perangkat ini dengan baterai 4.500 mAh yang sudah mendukung Mi Turbo Charge 120W yang mampu mengisi daya hanya dalam 20 menit.
Baca Juga: CEO Beri Teaser Black Shark 3S, Gunakan Snapdragon 865+?
Berdasarkan penjualan di China, Xiaomi Mi 10 Ultra dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB dijual Rp 11,2 jutaan. Sedangkan untuk RAM 8 GB dan memori internal 256 GB dijual Rp 11,8 jutaan.
Untuk RAM 12 GB dan memori internal 256 GB dijual Rp 12,8 jutaan. Untuk RAM 16 GB dan memori internal 512 GB dijual dengan harga Rp 14,8 jutaan. Belum ada konfirmasi dari Xiaomi yang mengisyaratkan kedatangan Xiaomi Mi 10 Ultra ke Indonesia.
Berita Terkait
-
Bocoran Terbaru Xiaomi Mi 10 Ultra, Bawa RAM 16 GB
-
Lawan Samsung, Xiaomi Mi 10 Ultra Bakal Dibekali Kamera 120x Zoom?
-
Xiaomi Mi 10 Ultra Diprediksi Siap Rilis, Bawa Kamera Canggih
-
Xiaomi Luncurkan Redmi 9A dan Redmi 9C di Indonesia Pekan Depan?
-
Rayakan Ulang Tahun ke-10, Xiaomi Mi 10 Pro Plus Meluncur 11 Agustus
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon
-
46 Kode Redeem FF Terbaru Aktif Januari 2026, Sambut Event Jujutsu Kaisen
-
Spesifikasi TheoTown: Game Viral Bangun Kota, Simulasi Jadi Pejabat Semena-mena
-
Baldur's Gate 3 Tak Tersedia di Nintendo Switch 2, Developer Ungkap Alasannya
-
Vivo Y500i Resmi Meluncur, Baterai 7.200mAh, RAM 12GB, dan Penyimpanan 512GB