Suara.com - Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) mengumumkan hasil studi terbaru mereka tentang Covid-19. Kali ini, otoritas kesehatan AS itu menyebut bahwa penularan Covid-19 kepada orang dewasa banyak ditularkan setelah mereka makan di restoran.
Bahkan, CDC tak ragu mengatakan bahwa makan di restoran meningkatkan potensi terinfeksi virus corona dua kali lebih besar ketimbang mereka yang makan di rumah.
"Selain makan di restoran, pasien juga sering pergi ke bar atau kedai kopi. Analisis ini dibatasi kepada para pasien yang sebelumnya tidak mengetahui bahwa mereka positif (Covid-19)," tulis para peneliti sebagaimana dikutip dari CNN, Jumat (11/9/2020).
Studi yang dilakukan CDC sendiri melibatkan 314 orang dewasa yang dites Covid-19 pada Juli karena mereka menunjukkan gejala virus corona. Hasilnya, 154 dari mereka dinyatakan positif dan 160 lainnya negatif.
Pengujian dilakukan di 11 fasilitas perawatan kesehatan yang berbeda di 10 negara bagian AS: California, Colorado, Maryland, Massachusetts, Minnesota, North Carolina, Ohio, Tennessee, Utah dan Washington. Para peneliti CDC mengamati bagaimana pasien tersebut menanggapi sejumlah pertanyaan, mulai dari memakai masker hingga aktivitas yang mereka lakukan, termasuk apakah mereka baru-baru ini makan di restoran, nongkrong di bar atau pergi ke gym.
Alhasil, 42 persen orang dewasa yang dites positif diketahui melakukan kontak dekat dengan setidaknya satu orang yang diketahui mengidap Covid-19. Sementara 14 persen dari mereka yang dites negatif, dan 51 persen lainnya hanya beraktivitas bersama anggota keluarga.
Para peneliti juga menemukan bahwa 71 persen orang dewasa dengan Covid-19 dan 74 persen dari mereka yang dites negatif dilaporkan selalu menggunakan penutup wajah saat berada di depan umum.
"Laporan paparan Covid-19 di restoran telah dikaitkan dengan sirkulasi udara. Arah keluar masuk udara, ventilasi, dan intensitas aliran udara dapat mempengaruhi penularan virus, bahkan jika tindakan jarak sosial dan penggunaan masker diterapkan sesuai dengan pedoman saat ini. "Masker tidak dapat dipakai secara efektif saat makan dan minum, sedangkan berbelanja dan banyak aktivitas dalam ruangan lainnya tidak menghalangi penggunaan masker," sebut para peneliti.
Baca Juga: Patuhi Protokol, Begini Tips Aman Makan di Restoran selama Pandemi Covid-19
Berita Terkait
-
Bantah CDC, WHO Sebut Orang Tanpa Gejala Tetap Perlu Tes Covid-19
-
Pedoman Pengujian Covid-19 Berubah, Para Ahli Frustrasi
-
CDC: OTG Tak Perlu Dites setelah Berkontak dengan Pasien, Apa Dampaknya?
-
CDC: Pasien Sembuh Covid-19 Mungkin Kebal Virus Corona, Tapi...
-
CDC: Jumlah Kasus Corona di AS 10 Kali Lebih Tinggi dari Yang Tercatat
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
-
7 Aplikasi Penyebab HP Lemot, Diam-Diam Bikin Memori Cepat Penuh
-
HP Orang Tua Sering Muncul Iklan Aneh? Ini 6 Cara Hapus Iklan di HP Android
-
Redmi Turbo 5 Meluncur 29 Januari: Bawa Baterai 7.560 mAh, Harga Kompetitif
-
7 Tablet Memori 512 GB Murah RAM Melimpah, Desain dan Multitasking Enteng
-
Daftar Kode Redeem TheoTown Januari 2026: Cara Dapat Diamond Gratis Tanpa Ribet!
-
PUBG Mobile Raih Rekor Dunia dari Lapangan Banteng Jakarta
-
Bocoran Tampilan dan Fitur Android 17, Desain 'Liquid Glass' Mirip iOS
-
63 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 28 Januari: Sikat Gloo Wall Gojo dan Bundle Sukuna
-
Infinix Note Edge 5G vs Redmi Note 15 5G: Duel HP Rp3 Jutaan Paling Panas di Awal 2026!