Suara.com - Sony tengah menyiapkan peluncuran PlayStation 5 atau PS5, sebagia konsol game baru mereka. Namun sempat muncul kabar tak mengenakan.
Sony sempat dikabarkan mengurangi jumlah produksi PS5 karena mengalami kesulitan dalam pengadaan komponen penting.
Kabar ini awalnya dari laporan media ternama, Bloomberg. Yang menyampaikan kalau Sony mengalami kendala dalam pengadaan kustom system-on-chip.
Bahkan Bloomberg melaporkan kalau perusahaan asal Jepang tersebut sampai memangkas produksi konsol game baru mereka hingga 50 persen.
Namun kabar ini dibantah Sony, yang menyampaikan mereka tidak mengurangi jumlah produksi PlayStation 5 sejak memulai produksi massalnya.
Dikutip HiTekno.com dari GameIndustry.biz, perwakilan perusahaan ini menyangkal laporan Bloomberg tersebut. Produksi PS5 masih seperti rencana awal.
"Meskipun kami tidak merilis detail terkait manufaktur, informasi yang diberikan oleh Bloomberg adalah salah," bunyi pernyataan Sony.
"Kami belummengubah jumlah produksi untuk PlayStation 5 sejak mulai produksi massal." ungkap Sony seperti dimuat GameIndustry.biz.
Sony sendiri telah menyiapkan peluncuran konsol game baru mereka pada musim libur 2020, atau sekitar November hingga akhir tahun nanti.
Baca Juga: Belum Peluncuran Resmi, Sony Turunkan Jumlah Produksi PS5?
Sampai berita ini ditulis, perusahaan asal Jepang tersebut belum mau mengungkap secara resmi berapa harga penerus PlayStation 4 ini nanti.
Namun telah disiapkan gelaran berjudul PlayStation 5 Showcase yang diduga jadi ajang mengungkap harga konsol game baru ini. Selain memamerkan judul-judul terbaru yang akan hadir.
Gelaran khusus untuk PS5 ini akan dilangsungkan pada 16 September 2020 waktu pasifik, atau 17 September pukul 03.00 WIB dini hari.
Di lain sisi, Microsoft sebagai pesaing telah lebih dulu membuka harga Xbox Series X sebesar 499 dolar AS dan Xbox Series S yang hanya 299 dolar AS.
Tentu saja Sony harus menyiapkan harga spesial untuk PlayStation 5, baik versi standar maupun digital agar bisa menyaingi konsol game Microsoft tersebut.
Akankah Sony bisa memenuhi permintaan tinggi akan PS5 di awal peluncurannya nanti? [Hitekno.com]
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Terkini
-
Pemerintah Diminta Siap Hadapi AI, dari SDM hingga Perkuat Keamanan Siber
-
Garmin Instinct Crossover AMOLED: Perpaduan Ketangguhan dan Keanggunan dalam Satu Smartwatch Hybrid
-
Redmi Turbo 5 Bakal Lebih Tangguh dengan Baterai Jumbo
-
Microsoft Dikecam Akibat Fitur Gaming Copilot yang Langgar Privasi
-
Komdigi Target 38 Kabupaten/Kota Punya Kecepatan Internet 1 Gbps di 2029, Ini Caranya
-
3 Cara Menghubungkan iPhone ke PC, Mudah dan Cepat untuk Transfer Data
-
BRIN Gelar INARI EXPO 2025: Dorong Kolaborasi dan Riset untuk Ekosistem Inovasi Berkelanjutan
-
28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 Oktober: Klaim 60.000 Token dan 9.500 Gems di Hari Sumpah Pemuda
-
Spesifikasi Moto G06 Power: HP Murah Sejutaan dengan Baterai Jumbo 7.000 mAh
-
HP Murah Honor X6b Plus Debut: Harga Sejutaan, Usung Helio G85 dan Memori 256 GB