Suara.com - Pada pertengahan September 2020. LG baru saja mengenalkan HP baru dengan desain anti mainstream. Saat perilisan pertama, harga LG Wing masih belum diungkapkan oleh perusahaan.
Laporan terbaru mengungkapkan bahwa harga pre-order LG Wing menyasar segmen flagship atau premium.
Berdasarkan bocoran dari leaker, dibandingkan Samsung Galaxy Z Fold 2, pencapaian jumlah pre-order LG Wing memang tak terlalu mengesankan.
Meski begitu, pre-order itu diprediksi masih sesuai dengan target dari LG.
Dikutip dari Phone Arena, perusahaan asal Korea Selatan ini hanya berhasil mendapatkan pre-order sebanyak 1.275 unit.
Sebagai perbandingan, Samsung Galaxy Z Fold 2 telah mendapatkan pre-order 80.000 unit.
Seorang leaker bernama Sleepy Kuma di Twitter mengklaim bahwa target dari LG memang tidak setinggi Samsung. LG dilaporkan hanya menargetkan 3.000 unit dalam pre-order-nya.
Menyasar segmen flagship, LG Wing dibanderol dengan harga sebesar 940 dolar AS atau Rp 13,8 juta.
Membawa layar putar, LG Wing menawarkan desain anti mainstream dengan konsep "sayap". LG Wing berbeda dengan perangkat layar ganda. Ada tampilan utama yang berputar 90 derajat hingga menampakkan layar yang lebih kecil.
Baca Juga: Begini Cara Kerja Layar Berputar LG Wing
Dua layar LG Wing ini dapat digunakan untuk membuka dua tampilan atau bahkan aplikasi yang berbeda. LG Wing memiliki layar OLED 6,8 inci beresolusi 2460 x 1080 piksel yang dapat diputar hingga 90 derajat.
Setelah layar utama diputar, perangkat dapat menampilkan layar OLED kecil 3,9 inci beresolusi 1240 x 1080 piksel.
HP baru ini ditenagai chipset Snapdragon 765G yang dipasangkan dengan RAM 8 GB dan memori internal 256 GB.
LG Wing memiliki kamera pop-up selfie dengan resolusi 32 MP. HP berkonsep unik ini membawa baterai 4.000 mAh dengan teknologi Quick Charge 4.0+. Kamera primernya sudah mendukung fitur Instant Gimbal Camera dari LG.
Perangkat mengusung tiga kamera belakang dengan konfigurasi 64 MP (primer) + 12 MP (Ultrawide 120 derajat) + 13 MP (117 derajat FOV). Untuk sementara ini LG Wing masih tersedia secara terbatas di Korea Selatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon
-
46 Kode Redeem FF Terbaru Aktif Januari 2026, Sambut Event Jujutsu Kaisen
-
Spesifikasi TheoTown: Game Viral Bangun Kota, Simulasi Jadi Pejabat Semena-mena
-
Baldur's Gate 3 Tak Tersedia di Nintendo Switch 2, Developer Ungkap Alasannya
-
Vivo Y500i Resmi Meluncur, Baterai 7.200mAh, RAM 12GB, dan Penyimpanan 512GB