Suara.com - Sitebeat, platform pembuatan website tanpa coding, meluncurkan program “Bagi-bagi Website Gratis”. Langkah ini merupakan bentuk dukungan di sektor UMKM, tenaga kerja profesional, siswa dan mahasiswa, sekolah, dan lembaga keuangan tradisional akan fasilitas platform digital di tengah kemeriahan festival belanja online 11.11, serta mendukung agenda pemerintah akan transformasi digital dan Pemulihan Ekonomi Nasional.
Berlangsung mulai dari 5 November hingga 30 November 2020, Sitebeat menyediakan 1.111 paket website gratis bagi masyarakat luas, yang dapat menjadi sarana untuk menampilkan portofolio dari jasa atau layanan mereka.
"Sitebeat telah mendukung bisnis kecil untuk tetap online selama pandemi dan kami berharap, langkah selanjutnya di 11.11 ini akan memberi kesempatan terbaik bagi semua sektor industri di Indonesia untuk terus sukses, apalagi menjelang tahun 2021 yang kita harapkan lebih positif,” kata General Manager Sitebeat Indonesia, Tim Schibli.
Melalui program “Bagi-bagi Website Gratis” ini, Sitebeat mampu memfasilitasi dan memberikan solusi terbaik bagi para pelaku usaha kecil menengah ataupun yang baru mau merintis usaha.
Head of Business Development Sitebeat, Sunny Prima Juwita berharap bahwa dukungan ini dapat membantu meningkatkan akselerasi gerakan transformasi digital berbasis website, agar semakin menambah wawasan teknologi dan mendukung gerakan belanja produk lokal dalam upaya pemulihan ekonomi nasional.
"Website yang dirancang dengan baik dan informatif akan menambah kredibilitas dan mampu memperkuat merek usaha suatu bisnis," ujarnya.
Selain itu, website merupakan langkah awal yang mampu membuka pintu peluang pemasaran digital (Digital Marketing) lainnya seperti iklan dan konten yang dapat membantu merek lebih dikenal secara online dan mampu menjangkau pelanggan dengan cakupan yang lebih luas.
Paket website gratis dari Sitebeat sendiri mengusung semua fitur yang menggunakan Bahasa Indonesia sehingga mudah dipahami dan sistem drag-and-drop yang praktis tanpa membutuhkan pengetahuan teknis seperti coding.
Selain fitur tersebut, paket website gratis dari Sitebeat ini juga sudah termasuk subdomain Sitebeat, gratis hosting, dapat membuat hingga 3 halaman, dan termasuk banner Sitebeat. Dari aspek desain, Sitebeat menyediakan tema yang bisa dipilih sesuai kebutuhan, layout yang sudah tersusun rapi, teknologi grid intuitif, desain responsif yang menyesuaikan tampilan perangkat, serta kemudahan akses edit melalui perangkat seluler.
Bagi pengguna yang ingin fasilitas lebih, dapat upgrade ke layanan berbayar dengan harga terjangkau dan membuka beragam fitur tambahan diantaranya adalah terkoneksi dengan sosial media, Facebook store, eBay & Amazon, Fitur Live Chat, dan Click to Action yang menghubungkan konsumen melalui WhatsApp.
Seluruh layanan website Sitebeat telah didukung dengan sertifikasi SSL yang menjamin tingkat keamanan website pengguna. Tak hanya itu, Sitebeat juga siap membantu dalam hal konsultasi pembuatan website dengan tim pendukung yang andal dan berkompeten.
Untuk mengetahui info lebih lanjut mengenai program spesial “Bagi-bagi Website Gratis”, pengguna dapat mengunjungi laman resmi Sitebeat di www.sitebeat.com dan memilih banner promo program yang sudah tersedia.
Selain website gratis, Sitebeat juga menawarkan gratis satu tahun untuk paket premiumnya yang memiliki fasilitas dan beragam fitur tambahan yang bermanfaa
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 Januari 2026, Klaim 2.026 Gems dan Pemain Eksklusif
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!