Suara.com - Seorang lelaki asal Australia membiarkan seekor laba-laba betina seukuran wajah hidup di ruang tamu rumahnya selama satu tahun.
Lelaki bernama Jake Gray itu mengunggah penampakan laba-laba tersebut, ke akun grup publik Facebook "Australian spider identification page" pada 26 November.
"Lihat gadis besar ini. Aku telah melihat dia tumbuh lebih dari tahun lalu," tulis Jake dan menyebut laba-laba tersebut sebagai pemburu raksasa.
Meskipun terlihat menakutkan, spesies khusus ini tidak berbahaya seperti yang terlihat. Holconia immanis atau yang lebih dikenal sebagai Banded huntsman atau Sydney huntsman memang menghasilkan racun, tetapi tidak akan menggigit manusia.
Hewan tersebut lebih suka melarikan diri daripada menggigit dan bahkan jika laba-laba itu menggigit, efek yang didapat akan ringan.
Dilansir dari IFL Science, Rabu (16/12/2020), sebagian besar laba-laba sama sekali tidak berbahaya dan terkadang bertindak sebagai pengendali hama.
Menurut ahli ekologi perilaku laba-laba Linda S. Mayor, hal pertama yang harus dilakukan saat menemukan laba-laba besar adalah tetap tenang.
"Temukan wadah, masukkan laba-laba ke dalam wadah, dan lepaskan ke luar. Laba-laba Huntsman hampir tidak pernah menggigit manusia karena mereka mengandalkan kecepatan untuk melarikan diri dari sebagian besar predator," kata Mayor.
Laba-laba yang tumbuh hingga sekitar 15 sentimeter atau lebih biasanya memiliki kecepatan yang cepat sehingga meskipun berbahaya, menurut Mayor harus tetap tenang saat berhadapan dengan hewan berkaki delapan itu.
Baca Juga: Laba-laba Dibawa ke Luar Angkasa, Pelajari Bagaimana Jaring Dibuat
Berita Terkait
-
Siapa Sangka, Racun Laba-laba Bisa Atasi Disfungsi Ereksi Lho
-
Sosok Hewan 8 Kaki Bikin Syok, Mobil Ini Ringsek Tabrak Tiang Lampu Jalan
-
Canggih, Aplikasi Ini Dapat Memberitahu Jenis Laba-Laba atau Ular Berbahaya
-
Viral Barista Dapat Tip Online Ratusan Juta, Artis Korea Piknik Bikin Halu
-
Awas Tanda Bahaya, Ini 4 Arti Mimpi Digigit Laba-laba
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Motorola Moto G57 dan G57 Power Resmi, HP Snapdragon 6s Gen 4 Pertama di Dunia
-
Dreame L10s Ultra Gen 3 Resmi ke RI, Robot Vacuum Harga Rp 12 Juta
-
Jadwal Baru Dirilis, Sertifikat Hasil TKA SMA 2025 Keluar Kapan?
-
Dilarang Purbaya, Shopee Blokir Ratusan Ribu Produk Thrifting
-
POCO F8 Pro Lolos Sertifikasi, Kotak Penjualan Kemungkinan Tanpa Charger
-
Siap-siap! Harga HP Bakal Makin Mahal Tahun Depan, Ini Penyebabnya
-
Developer Butuh Waktu, Peluncuran Game Marvel 1943: Rise of Hydra Ditunda
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 7 November: Klaim Magic Curve dan Pemain 111-113
-
Fitur Tersembunyi WA Web, Ini Cara Blur Chat WhatsApp agar Tak Diintip
-
Perang Dagang Makin Panas! Amerika Serikat Resmi Larang Chip Nvidia ke China