Suara.com - Realme mengumumkan kehadiran smartwatch terbaru bernama Watch S Pro dan Watch S Master Edition. Keduanya diluncurkan secara perdana di pasar India.
Melansir GSM Arena, Kamis (24/12/2020), kedua jam pintar tersebut akan mulai dijual pada 28 Desember 2020 melalui Flipkart, Realme.com, dan beberapa toko offline lain. Berikut spesifikasi dan harga Realme Watch S Pro dan Watch S Master Edition.
Realme Watch S Pro
Smartwatch ini mengusung layar AMOLED 1,39 inci dengan resolusi 454x454 piksel. Layar tersebut juga memiliki fitur kecerahan otomatis dan selalu aktif.
Selain itu, Realme Watch S Pro juga memiliki lebih dari 100 tampilan. Pengguna juga bisa memodifikasi tampilan dengan cara mengunggah gambar sesuai selera dari ponselnya.
Smartwatch ini terbuat dari baja tahan karat SUS316L dengan bobot 63,5 gram. Strapnya dibuat dari silikon dan memiliki varian warna hijau, coklat, biru, dan hitam.
Terkait fitur, Realme Watch S Pro hadir dengan monitor detak jantung dan memiliki sensor SpO2 untuk mengukur kadar oksigen darah. Arloji ini juga dapat melacak kualitas tidur, menghitung langkah, dan dilengkapi dengan 15 mode olahraga.
Fitur lain yang terdapat di arloji ini termasuk GPS satelit ganda, kemampuan tahan air, idle alerts, dan drink reminder. Ada juga fitur smart notification, notifikasi panggilan masuk, hingga kontrol kamera dan musik.
Realme Watch S Pro didukung prosesor ARM Cortex-M4 dan mengemas baterai 420mAh yang diklaim mampu bertahan hingga dua minggu. Perangkat ini dijual seharga 9.999 rupee atau Rp 1,9 juta.
Baca Juga: Daftar Ponsel di bawah Rp 6 Juta yang Masuk ke Indonesia selama 2020
Realme Watch S Master Edition
Watch S Master Edition ini dirancang langsung artis Korea, Grafflex. Spesifikasinya kurang lebih sama dengan Realme Watch S sebelumnya. Perbedaannya hanya terdapat di strap, tampilan, dan boks yang dirancang secara khusus.
Realme Watch S Master Edition akan dijual dengan harga 5.999 rupee atau Rp 1,2 juta. Namun, pihak Realme belum mengungkapkan tanggal pasti penjualan perdananya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Tablet Murah untuk Edit Video: Spek Dewa, Memori Besar, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Dua Tablet Murah POCO Siap Masuk ke Indonesia, Usung Chip Kencang Snapdragon
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 November: Ada Pemain 110-115 dan Ratusan Rank Up
-
5 Tablet dengan RAM 12 GB Plus Baterai Jumbo, Multitasking untuk Pekerjaan Berat
-
Spesifikasi RedMagic 11 Pro: Calon HP Gaming Gahar di Indonesia, Chip Super Kencang
-
HP Murah Oppo Misterius Lolos Sertifikasi, Usung Baterai 7.000 mAh
-
5 Smartwatch Anti Air yang Bisa Dipakai Berenang, Aman hingga Kedalaman 50 Meter
-
7 HP Murah Rp 900 Ribuan Terbaik November 2025: Cocok Buat Orangtua, UI Ringan
-
Acer Luncurkan Predator Triton 14 AI, Laptop Gaming Paling Tipis Bertenaga AI
-
7 Rekomendasi Tablet dengan Stylus Pen Murah Cocok untuk Guru