Suara.com - Oppo Reno5 akan masuk ke pasar Indonesia pada 12 Januari 2021 mendatang bersama dengan Oppo Reno5 5G, demikian diumumkan oleh Oppo Indonesia dalam siaran pers yang diterima pekan ini.
Dalam siaran yang sama Oppo Indonesia juga membeberkan beberapa spesifikasi Reno5 dan Reno5 5G yang akan diluncurkan di Indonesia. Uniknya ada beberapa dari spesifikasi ini yang berbeda dari versi yang dijual di Tiongkok.
Berikut adalah sebagian spesifikasi Reno5 dan Reno5 5G yang akan diluncurkan di Indonesia:
- Layar AMOLED
Dalam siaran persnya Oppo Indonesia mengatakan duo Reno5 yang akan dijual di Indonesia akan menggunakan layar seluas 6,4 inci yang terbuat dari panel AMOLED. Resolusinya FHD+ (24000 x 1800 piksel), dengan refresh rate 90hz. Layar ini sudah dilindungi Corning Gorilla Glass 5.
Sementara Reno5 versi Tiongkok menggunakan layar dari panel OLED, meski selain itu spesifikasi layarnya sama saja dengan yang di Indonesia. - NFC
Duo Reno5 di Indonesia akan dibekali teknologi NFC. Sementara yang diluncurkan di Tiongkok tak dibekali fitur ini. - Kamera
Kamera belakang Reno5 mengguakan sensor beresolusi 64 MP. Ini tak berbeda dari versi yang dijual di China. - Pemindai Sidik Jari di Layar
Baik Reno5 yang dijual di Indonesia maupu yang di Tiongkok sama-sama menggunakan pemindai sidik jari yang disembunyikan di balik layar.
Sebelumnya diwartakan bahwa Reno5 dan Reno5 5G akan dijual di Indonesia mulai bulan depan. Tetapi di Indonesia teknologi jaringan 5G akan dikunci karena belum sesuai dengan regulasi.
"Pada 12 Januari 2021 mendatang, Oppo akan memperkenalkan lini seri Reno5 yang saat ini terdiri dari perangkat Reno5 dan Reno5 5G.," kata Aryo Meidianto Aji, PR Manager OPPO Indonesia dalam siaran pers yang diterima Rabu (30/12/2020).
Meski demikian Aryo mengungkapkan bahwa sesuai dengan regulasi di Indonesia, maka teknologi jaringan 5G pada Reno5 itu akan dikunci terlebih dahulu.
"Demi menghormati peraturan yang berlaku di Indonesia dan setelah melakukan komunikasi dengan Kemkominfo, jaringan 5G tersebut akan kami kunci untuk sementara waktu hingga terbitnya peraturan dan dimulainya komersialisasi jaringan 5G di Indonesia," tutup dia.
Baca Juga: Oppo Reno5 5G Dipastikan Masuk Indonesia, Tapi...
Berita Terkait
-
Oppo Reno15 Series Ubah Cara Bercerita Lewat Kamera dengan AI Motion Photo Border Stitching
-
Oppo Reno15 Series Mulai Pre-Order di Indonesia, Siap Jadi Smartphone Paling Lengkap di Kelasnya
-
OPPO Rilis Program Upgrade Akhir Tahun, Fokus pada Akses Teknologi Terbaru
-
Sunday Runday, Debut Jersey OPPO Run 2025 dan OPPO Watch X2, Bikin Pelari Aman dari Cedera!
-
Oppo Watch X2 Mini: Bergaya Chic dan Fitur Canggih dalam Desain Kompak
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Arc Raiders Tembus 12 Juta Pemain, Developer Bagikan Item Game Gratis
-
33 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari: Sikat Paket 113-115 dan 15.000 Gems
-
Terpopuler: Realme Suguhkan HP Berkamera Superior, Ponsel GPS Akurat dan Tahan Banting untuk Ojol
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 14 Januari: Ada Bundle Gojo, Parang Kento, dan Morse Gratis
-
Acer Gebrak Pasar dengan Aspire AI Copilot+ PC, Tipis tapi Bertenaga Monster!
-
Mudah, Begini Cara Berhenti Langganan Canva Terupdate 2026
-
Gameplay Resident Evil Requiem Bakal Muncul di RE Showcase Sebentar Lagi
-
Ancaman Siber Naik Level, ITSEC dan ADIGSI Bentuk Gerakan Nasional
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage Terbaru: ONIC Main Jam Berapa? Punya 1 Nyawa
-
Fitur Kamera Realme Neo 8 Terungkap: Dukung Zoom 120X dengan Desain Gaming