Suara.com - Samsung memperkenalkan Yoonsoo Kim sebagai President Samsung Electronics Indonesia yang baru. Kim telah bergabung dengan Samsung lebih dari 20 tahun, dan menjabat sebagai Presiden Samsung Electronics Malaysia tahun 2018-2020 sebelum ke Indonesia.
Pada 2009-2012, Kim memimpin divisi Mobile Phone Samsung Electronics Indonesia, dimana ia merebut posisi nomor satu di pasar android phone sejak 2011, dan keberhasilannya berlanjut saat meraih posisi sebagai pemimpin pasar smartphoneIndonesia sejak 2012.
Menurutnya, Indonesia merupakan negara yang memiliki potensi sangat besar ditandai dengan jumlah usia produktif yang mencapai 68,7 persen dari total populasi, keempat terbesar di dunia, yang disertai keragaman budaya yang dinamis.
"Saya senang bisa kembali ke Indonesia dan kembali berkolaborasi dengan para mitra Samsung. Saya berharap, bersama mitra kami, Samsung menjadi brand yang dicintai di Indonesia melalui inovasi terdepan yang membawa manfaat yang lebih berarti untuk kehidupan masyarakat Indonesia,” ujar dia dalam keterangan resminya.
Ia memulai karir profesionalnya di Samsung Electronics Mobile Business di Eropa. Fase kedua dalam perjalanan karirnya dilanjutkan di Samsung Electronics Indonesia ketika ia berkesempatan menjabat sebagai IT and Mobile Division Head, sehingga ia paham bagaimana pasar Indonesia memiliki tantangan tersendiri dan potensi yang besar dibanding pasar lainnya.
Kemudian ia melanjutkan karirnya sebagai Presiden Direktur Samsung Electronics Kazakhstan, sebelum pindah ke Tiongkok dan Malaysia.
Salah satu tantangan bagi Kim kedepannya adalah membawa konektivitas terhadap inovasi mutakhir yang dihadirkan Samsung ke dalam kehidupan masyarakat di Indonesia.
Sebagai pionir dalam perkembangan teknologi, Samsung terus berkomitmen menghadirkan terobosan baru yang ditandai hadirnya smartphone dengan teknologi terdepan yang membentuk era baru bagi inovasi seluler (mobile innvations) dengan Galaxy S21 Series.
Perangkat Galaxy terbaik yang didesain khusus untuk menjawab kebutuhan pengguna yang berbeda-beda dan membuat keseharian pengguna menjadi semakin epic.
Baca Juga: Samsung Tarik Kembali Android 11 dari Galaxy S10
Lebih dari itu, di tahun ini Samsung akan menguatkan ekosistem yang mengintegrasi perangkat, aplikasi dan servis untuk memberi manfaat bagi para pengguna.
“Tahun ini, kami akan membawa inovasi yang tidak hanya merevolusi kemajuan teknologi namun membawa dampak signifkan bagi kehidupan masyarakat yang dapat disesuaikan dengan kebiasaan penggunanya," ungkap Kim.
Menurutnya, pabrikan akan memastikan semua inovasi produk yang dikirimkan akan memungkinkan konsumen berbuat lebih banyak dalam gaya hidup normal yang baru saat ini.
Berita Terkait
-
Phantom Green Jadi Warna Baru Samsung Galaxy S21 Plus?
-
Penjualan Rangkaian Galaxy S21 Terpisah, Ini Alasan Samsung
-
Galaxy S20 Menghilang setelah Samsung Perkenalkan Galaxy S21
-
Mengapa Galaxy S21 Series Tidak Punya Slot Micro SD?
-
Samsung Kembali Buka Free Upgrade Pembelian Seri Galaxy S21, Ini Syaratnya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
8 Prediksi Kaspersky, Bagaimana AI Menjadi Ancaman dan Pertahanan Siber Ini Wajib Dilakukan
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara