Suara.com - Seekor monster laut purba berusia 66 juta tahun dengan gigi sangat tajam membentuk seperti bilah gergaji, telah ditemukan di Maroko.
Fosil reptil laut mirip kadal tersebut ditemukan penambang di tambang fosfat Sidi Chennane di provinsi Khouribga, Maroko.
Para peneliti mengatakan, setelah memeriksa spesimen itu, fitur gigi uniknya belum pernah dilihat sebelumnya pada reptil lain yang diketahui, baik punah ataupun hidup.
Tim ahli menamai spesies baru itu Xenodens calminechari, yang memiliki nama genus berarti "gigi aneh" dalam bahasa Yunani dan Latin serta nama spesiesnya diterjemahkan dari bahasa Arab yang berarti "seperti gergaji".
Dilansir dari Live Science, Rabu (27/1/2021), giginya yang seperti pisau dan rapat membuat Xenodens calminechari memiliki gigitan seperti hiu dan mungkin itu kunci kelangsungan hidupnya.
Xenodens calminechari tidak memiliki ukuran yang besar, hanya sekitar seukuran lumba-lumba sehingga kemungkinan hewan itu mengandalkan kelincahan dan giginya untuk bertahan hidup.
Spesies tersebut diperkirakan hidup selama akhir Zaman Kapur, bersama dengan hewan laut predator kuno lainnya seperti plesiosaurus berleher panjang, penyu raksasa, dan ikan bertaring.
"Gigi Xenodens calminechari tidak biasa, kemungkinan memberinya strategi berburu yang unik. Itu mungkin melibatkan gerakan memotong digunakan untuk mengukir potongan dari mangsa besar," kata Nick Longrich, dosen senior di Milner Center for Evolution, University of Bath.
Penemuan Xenodens calminechari juga menambah bukti bahwa ekosistem reptil laut serta keragamannya di Maroko berkembang pesat pada akhir Zaman Kapur.
Baca Juga: Pertama Kalinya, Ilmuwan Temukan Fosil Amon Telanjang Tanpa Cangkang
Salinan awal penelitian ini telah dipublikasikan secara online di jurnal Cretaceous Research, pada 16 Januari.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
-
Internet Jadi Kunci Arus Balik Nataru, Komdigi Pantau Jaringan 24 Jam
-
IDC Prediksi Pengiriman PC 2026 Anjlok hingga 9 Persen, Efek Domino Ledakan AI Mulai Terasa
-
58 Kode Redeem FF Terbaru 3 Januari: Raih HRK, Emote 2026, dan Bundle Mr Icy
-
Moto X70 Air Pro Lolos Sertifikasi, Bawa RAM 16 GB dan Chip Anyar
-
MediaTek Dimensity 7100 Resmi Meluncur, Infinix Note Edge Bakal Jadi yang Pertama?
-
Oppo Reno15 Series Mulai Pre-Order di Indonesia, Siap Jadi Smartphone Paling Lengkap di Kelasnya
-
Daftar Lengkap HP Xiaomi, Redmi, dan POCO yang Dijamin Awet Hingga 5 Tahun!
-
China Sukses Kembangkan Matahari Buatan, Selangkah Lebih Dekat ke Energi Masa Depan
-
Chipset Redmi Turbo 5 Series Terungkap: Diprediksi Pakai Dimensity 8500 dan 9500e