Suara.com - Pada akhir Februari 2021 mendatang, Xiaomi akan meluncurkan sejumlah perangkat anyarnya, salah satunya adalah Redmi K40. Bersama dengan perilisannya, Xiaomi juga akan mendatangkan RedmiBook Pro sebagai perangkat andalannya.
Sebelumnya, Xiaomi telah memamerkan tampilan RedmiBook Pro melalui deretan poster yang dirilisnya. Poster tersebut lalu menampilkan sedikit demi sedikit mengenai komponen RedmiBook Pro.
Melansir dari Gizmochina, beberapa bocoran yang sebelumnya diperkenalkan oleh Xiaomi antara lain keyboard backlit, bodi aluminium dengan engsel hingga port USB-C dan HDMI yang ada.
Terbaru, kini Xiaomi memamerkan RedmiBook Pro melalui laman resminya beberapa waktu lalu melalui Weibo. Nampak dari bocoran ini, RedmiBook Pro memiliki bodi aluminum yang melengkung di bagian pinggir.
Selain itu, RedmiBook Pro juga menggunakan keyboard backlit, layar dengan bezel tipis dan trackpad yang cukup besar. Menurut informasi, RedmiBook Pro akan meluncur dalam dua varian yaitu ukuran 14 inci dan 15 inci.
RedmiBook Pro dipastikan mengandalkan prosesor Intel Core generasi ke-11 Tiger Lake dan GPU Nvidia GeForce MX450. Tidak sendirian, RedmiBook Pro juga akan meluncur bersamaan dengan RedmiBook Pro 15S yang menggunakan prosesor AMD Ryzen 5000H.
Untuk port, Xiaomi menanamkan Thunderbolt 4/USB4 terbaru di RedmiBook Pro yang diletakkan di bagian kiri perangkat. Istimewa, Xiaomi mengklaim port ini mampu menghubungkan dua monitor 4K sekaligus atau monitor 8K jika diinginkan.
Berdasarkan rumor yang berkembang, Xiaomi akan merilis RedmiBook Pro bersamaan dengan Redmi K40 dan Redmi K40 Pro pada 25 Februari 2021 mendatang. Menjelang perilisannya, banyak bocoran spesifikasi perangkat ini yang terungkap ke publik.
Baca Juga: Ini Bocoran Terbaru Redmi K40 yang Meluncur 25 Februari
Berita Terkait
-
Spesifikasi Redmi 9T dan POCO M3 Hampir Mirip, Ini Penjelasan Xiaomi
-
Xiaomi Redmi 9T Resmi Hadir di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya
-
Rilis Akhir Februari 2021, Redmi K40 Bawa Layar Canggih Ini?
-
Deretan Ponsel Baru Ini Bakal Dirilis Minggu Depan, Ada Redmi K40
-
Xiaomi Mi 11 Lite Muncul di FCC, Ini Prediksi Harganya
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
4 Rekomendasi Tablet Rp2 Jutaan Memori 256 GB untuk Kerja, Multitasking Anti Lemot
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru: Dapatkan Skill Boost, Coin Bonus, dan Item Premium Gratis!
-
25 Kode Redeem FF 16 November: Dapatkan Loot Crate & Item Premium Gratis Sekarang Juga!
-
6 Tablet Rp1 Jutaan untuk Edit Video Ringan, Cocok Bagi Content Creator yang Baru Terjun di Sosmed
-
5 HP Murah Cocok untuk Driver Ojol: RAM 8GB, Aman Kena Air Hujan & Layar Jernih
-
Bocoran Pengembangan Game MMO Horizon, Sasar Pengguna Seluler
-
5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
-
Rahasia Perbedaan Wajah Neanderthal dan Manusia Modern Akhirnya Terungkap
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 16 November 2025: Waspada Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah
-
34 Kode Redeem FF 16 November 2025: Klaim Emote Bucin & Skin FFWS Permanen untuk Survivor Sejati!