Suara.com - Apple telah meluncurkan iOS dan iPadOS 14.5. Pembaruan perangkat lunak terbaru menyertakan fitur Transparansi Pelacakan Aplikasi baru.
Fitur ini memungkinkan pengguna dapat memutuskan apakah akan mengizinkan aplikasi melacak aktivitas mereka "di seluruh aplikasi dan situs perusahaan lain" untuk tujuan periklanan.
Notifikasi akan muncul setiap kali aplikasi dirancang untuk membagikan aktivitas Anda dengan cara ini.
Facebook telah mengkritik keras Apple atas Transparansi Pelacakan Aplikasi, mengklaim bahwa itu menghadirkan "pertukaran palsu antara iklan yang dipersonalisasi dan privasi."
Opsi baru ini disebut dapat berdampak merugikan pada bisnis iklan Facebook.
iOS 14.5 juga menyertakan trik baru yang sangat membantu dan tepat waktu. Buat pengguna Apple Watch, kamu dapat mengatur iPhone untuk membuka kunci secara otomatis tanpa memerlukan kecocokan Face ID atau kode sandi selama jam tangan pintar Apple ada di pergelangan tanganmu.
Ini dirancang untuk membuat kamu lebih cepat, sementara kita semua masih sering memakai masker wajah sepanjang hari. Menginstal watchOS 7.4 diperlukan agar fitur ini berfungsi.
iOS dan iPadOS 14.5 menyertakan banyak emoji baru dengan fokus pada inklusivitas.
Pembaruan menambahkan kemampuan untuk menonton latihan Apple Fitness Plus di TV dengan AirPlay 2.
Baca Juga: Apple Akan Rilis iOS 14.5 Minggu Depan?
Aplikasi Apple Podcasts mendapatkan desain baru dan langganan opsional.
Pengontrol video game terbaru untuk PS5 dan Xbox Series X / S sekarang didukung di iPhone dan iPad pada pembaruan ini.
Semua model iPhone 12 akan memungkinkan konektivitas 5G dalam mode SIM ganda di lebih banyak negara, dilansir laman The Verge, Selasa (27/4/2021).
Dimulai dengan pembaruan 14.5, Apple tidak lagi menggunakan suara yang terdengar seperti perempuan untuk asisten Siri-nya.
Sebagai gantinya, kamu akan diminta untuk memilih suara yang disukai selama penyiapan perangkat.
iOS dan iPadOS 14.5 diluncurkan untuk pengguna iPhone dan iPad sekarang. Cek bagian "pembaruan perangkat lunak" di pengaturan untuk segera memulai proses pembaruan.
Berita Terkait
-
Gara-gara iOS 14, Facebook Hilangkan Centang Biru di Akun Apple
-
Parah! iOS 14.2 Malah Bikin Baterai iPhone Seri Lama Boros
-
Apple Hentikan Dukungan Update Software untuk 3 iPhone Ini di Tahun 2021
-
Touch Screen iPhone 12 Mini Bermasalah, Apple Rilis iOS 14.2.1
-
Muncul Keluhan Ponsel Jadi Lambat Usai Acara Peluncuran iPhone 12
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Apple Akhirnya Nyerah, Pilih Bayar Google Rp 16 Triliun per Tahun
-
Honor Siapkan HP 10.000 mAh ala Power Bank Pertama di Dunia
-
Sword of Justice Resmi Rilis ke Indonesia, Game MMORPG Berpadu AI
-
Terobosan Konektivitas: Uji Coba Pertama NR-NTN 5G-Advanced via Satelit LEO OneWeb
-
FujiFilm Rilis instax mini LiPlay+ di Indonesia, Gabungkan Digital dan Instan dengan Kamera Selfie
-
Redmi Note 15 Global Diprediksi Usung Spek Berbeda dengan Versi China
-
Sonic Rumble Resmi Meluncur ke Android, iOS, dan PC via Steam
-
12 HP Xiaomi Dapat Update HyperOS 3 Beta: Ada HP Flagship dan Redmi Note
-
5 HP Flagship Dapat Diskon Besar 11.11: Harga Miring, Cocok Buat Gamer Berat
-
Anak Usaha Telkom Gandeng Uni Emirat Arab Ciptakan Konektivitas Berbasis Satelit