Suara.com - Oppo dilaporkan tengah menyiapkan smartphone lipat (foldable) dengan desain clamshell atau dapat dilipat dari bawah ke atas. Ponsel ini mirip dengan smartphone buatan Samsung, Galaxy Z Flip.
Menurut laporan Playfuldroid, Jumat (7/5/2021), smartphone clamshell Oppo ini memiliki ukuran 2 inci jika dilipat dan melebar 7 inci ketika dibuka. Diketahui ponsel akan dipasarkan untuk kalangan wanita.
Perangkat tersebut diharapkan mengusung teknologi layar LTPO yang berbeda dengan teknologi layar LPTS konvensional. Selain itu, layar ponsel juga diharapkan memiliki refresh rate yang tinggi.
Saat ini, belum ada informasi yang tersedia mengenai spesifikasi lain dan nama produk akhir dari perangkat tersebut. Oppo juga belum berkomentar apapun mengenai rumor ini.
Februari lalu, tipster populer LetsGoDigital melaporkan bahwa Oppo telah mengajukan paten untuk engsel yang berputar dengan roda gigi untuk smartphone clamshell. Kemungkinan, engsel tersebut akan menampilkan sudut 30, 60, 90, hingga 190 derajat.
Namun, masih belum diketahui apakah ponsel clamshell OPPO yang akan datang akan menampilkan engsel baru.
Di sisi lain, Samsung dikabarkan sedang mengerjakan smartphone Galaxy Z Flip 3. Diperkirakan ponsel akan keluar pada Juli atau Agustus tahun ini. Ada kemungkinan clamshell OPPO dapat debut pada waktu yang sama atau lebih awal untuk menyaingi Samsung Z Flip 3.
Sebagai perbandingan, smartphone clamshell Motorola RAZR telah didukung chipset kelas menengah ke atas, sedangkan clamshell buatan Samsung diperkuat chipset kelas atas Snapdragon seri 8. Belum dapat dipastikan apakah smartphone lipat OPPO juga diperkuat chip kelas atas.
Baca Juga: Akhirnya Rilis, Oppo K9 5G Dibanderol Rp 4 Jutaan
Berita Terkait
-
Spesifikasi Oppo Reno 15 Versi China: Pakai Dimensity 8450 dan Kamera 200 MP
-
Teaser Resmi Oppo Reno 15c Beredar, Harga Bakal Lebih Murah
-
Bukan Cuma Reno 15, Oppo Bocorkan "Si Bungsu" Reno 15c yang Fokus Desain Trendi, Kapan Rilis?
-
Inilah Alasan Apple Geser Peluncuran iPhone Air 2 ke 2027 dan Bawa Chip 2 Nm
-
Oppo Perkenalkan Apex Guard: Standar Baru Kualitas Smartphone, Debut di Find X9 Series
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Teaser Beredar ke Publik, Fitur dan Warna POCO F8 Ultra Terungkap
-
5 Rekomendasi Smartwatch dengan Fitur AI, Ada yang Bisa Pakai ChatGPT
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan yang Ada NFC untuk Game dan Pembayaran Digital
-
3 HP RAM 12 GB di Bawah Rp3 Juta untuk Multitasking Tanpa Batas
-
Redmi Note 15 Lolos Sertifikasi SDPPI, Peluncuran ke Indonesia Makin Dekat
-
Snapdragon 8 Gen 5 Rilis Pekan Depan, HP Premium Realme dan Motorola Siap Memakainya
-
5 HP dengan Kapasitas 512 GB Paling Murah: Leluasa Simpan File, Foto, dan Video Pribadi
-
Cara Mudah Menggunakan Template di Microsoft Word untuk Pemula
-
6 Calon Penerima Game of the Year 2025: Donkey Kong dan Game Indie Tuai Kontroversi
-
Google Luncurkan Gemini 3, Model AI Baru yang Diklaim Paling Cerdas