Suara.com - Misi Tianwen-1 milik China terdiri dari pengorbit, pendarat, dan penjelajah Mars. Saat ini, pengorbit Tianwen-1 sudah tiba di orbit Mars sejak Februari lalu dan sekarang akan mendaratkan penjelajahnya.
Penjelajah yang diberi nama Zhurong tersebut akan diluncurkan ke permukaan Mars dan akan mengalami "tujuh menit teror" saat melakukan pendaratan.
Tujuh menit teror tersebut merupakan proses saat penjelajah menembus atmosfer Mars yang bisa menghancurkan penjelajah jika tidak cukup kuat.
Misi Tianwen-1 pertama kali diluncurkan pada Juli 2020. Ini adalah misi pertama China ke Mars dan pendaratan di Planet Merah ini adalah tugas yang sulit karena hanya segelintir negara yang berhasil mendaratkan robotnya di sana.
China masih bungkam tentang kapan pendaratan akan dimulai, namun laporan menunjukkan itu akan terjadi pada 14 Mei pukul 11:11 malam UTC atau sekitar pukul 6:11 pagi WIB pada 15 Mei.
Dilansir dari CNET pada Jumat (14/5/2021), pendaratan Zhurong akan terlihat sedikit berbeda dari pendaratan yang dilakukan oleh penjelajah Perseverance milik NASA.
Zhurong akan menggunakan serangkaian kamera dan lidar untuk menavigasi ke permukaan. Jika pendaratan berhasil, Zhurong akan mengerahkan tanjakan untuk meluncur ke permukaan dan memulai misi penjelajahannya.
China menargetkan zona pendaratan Zhurong di Utopia Planitia, wilayah yang sama ketika misi Viking 2 NASA mendarat pada 1976.
Zhurong akan menghabiskan 90 hari Mars selama misi tersebut. Jika semua berjalan sesuai rencana, Zhurong akan menganalisis komposisi bebatuan dan menyelidiki karakteristik bawah permukaan dengan radar penembus tanah.
Baca Juga: Ilmuwan Temukan Lokasi Pendaratan Potensial Manusia di Mars
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Guncang Land of Dawn! Oppo Reno15 Series Meluncur, Bawa Turnamen Berhadiah lebih dari Rp1 Miliar
-
Terpopuler: Duel Aurora Gaming Vs Alter Ego di Final M7 Mobile Legends, 5 HP Oppo 5G Terbaik
-
5 HP Lipat Termurah 2026 dengan Desain Futuristik dan Spek Dewa
-
50 Kode Redeem FF Malam Ini 25 Januari 2026 Spesial Skin Jujutsu Kaisen
-
Redmi Note 15 Pro 5G vs Redmi Note 14 Pro 5G: Upgrade Baterai Jumbo, Apakah Lebih Worth It?
-
5 Rekomendasi Tablet Layar AMOLED untuk Game dengan Spek Dewa
-
Link Nonton Live Streaming Final M7 Mobile Legends: Alter Ego Tantang Aurora Gaming
-
31 Kode Redeem FC Mobile Malam Ini 25 Januari 2026, Ada Bocoran CR7 OVR 117
-
Redmi Note 15 5G vs Redmi Note 14 5G: Mana yang Paling Worth It di Harga Rp3 Jutaan?
-
Wi-Fi 8 Segera Tiba, MediaTek Filogic 8000 Janjikan Koneksi AI Lebih Stabil