Suara.com - Apple secara resmi merilis jajaran iPhone 13 pada Rabu dini hari (15/9/2021) dalam sebuah acara yang digelar di Cupertino, California, Amerika Serikat. Peluncuran gawai andalan Apple ini menarik para penggemar beratnya dan warganet yang heran melihat harga ponsel anyar tersebut.
Kata kunci iPhone 13 dan tagar #AppleEvent menduduki Trending Topic Twitter Indonesia dengan masing-masing cuitan sebanyak lebih dari 133.000 tweet dan 1,32 juta tweet.
Melalui cuitan tersebut, tak sedikit warganet yang mengungkapkan opininya mengenai iPhone terbaru. Beberapa menyoroti desain, harga, dan kamera serta inovasi yang dibawa oleh Apple.
"Dulu kamera boba, sekarang iPhone 13 kamera alien wkwkwk #AppleEvent," tulis akun @cimbian.
"Apple iPhone 13 segmentasinya sudah berubah lebih untuk ke movie maker yang memakai kameranya yang super, but there's no new innovation in design #AppleEvent," komentar @dickyalsyah.
"Gilaa iPhone 13 storagenya ada yang sampai 1TB itu HP apa hard disk wkwk itu nyimpen foto atau fancam EXO kagak bakalan penuh dah harganya juga waw sekali," tambah @sayangexolah.
Selain itu, beberapa warganet juga menyoroti harga yang ditawarkan Apple untuk jajaran iPhone generasi terbarunya.
"Gaji UMR ngeliat harga iPhone 13," cuit @JalanKarir seraya mengunggah gambar salah satu meme.
"Yang paling menarik dari iPhone 13 adalah harga iPhone XR, 11, 12 turun jadi berapa," sahut @tanganbelang_tb.
Baca Juga: iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max Resmi Dikenalkan Apple, Harganya Sekitar Rp 15 Juta
Apple sendiri merilis empat model untuk iPhone 13, yaitu iPhone 13 mini, iPhone 13, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max.
Harga iPhone 13 Mini mulai 699 dolar AS atau sekitar Rp 9,9 jutaan, sementara iPhone 13 reguler harganya 799 dolar AS atau sekitar RP 11,3 jutaan untuk iPhone 13.
Sementara itu, iPhone 13 Pro dihargai mulai dari 999 dolar AS atau sekitar Rp 14,2 jutaan. Varian tertinggi, iPhone 13 Pro Max, dijual mulai 1099 dolar AS atau sekitar Rp 15,6 jutaan.
Penting dicatat bahwa ini adalah harga di Amerika Serikat. Diperkirakan harga iPhone 13 akan lebih mahal jika dijual di Indonesia karena dikenai pajak dan pertimbangan lain.
Berita Terkait
-
Daftar 3 iPhone yang Cocok untuk Investasi Gadget Jangka Panjang hingga 2030
-
Update Daftar Harga iPhone Desember 2025, iPhone 13 Turun Jadi Berapa?
-
iPhone 13 untuk Pelajar: Masih Layakkah Dibeli di Tahun 2025 dengan Harga RP 8 Jutaan?
-
Harga iPhone 13 Series Anjlok Parah, Apakah Masih Layak Dipakai Tahun 2026?
-
Mending Beli iPhone 13 atau iPhone 16e? Duel iPhone Murah
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari 2026, Klaim M249 dan Bundle HRK Uniform Gratis
-
Terpopuler: Sikap Komdigi ke Fitur Grok X, Rekomendasi HP 1 Jutaan Memori Internal 256 GB
-
28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
-
Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak, Lakukan Pemeriksaan Ini
-
2026 Siap Ganti HP? Ini 5 HP Terbaru Harga Rp2 Jutaan, Layar AMOLED Baterai Jumbo
-
Xiaomi Rilis Redmi Soundbar Speaker 2 Pro 2026, Harga Lebih Terjangkau
-
5 Rekomendasi HP Oppo RAM 8 GB Terbaik 2026, Performa Gacor!
-
Oppo Reno 15 Pro Mini Debut: Bodi Mirip iPhone 17, Harga Lebih Murah
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 9 Januari: Raih Bundle Nightmare dan Skin Heartrocker
-
Berapa Harga POCO M8 Pro 5G? HP Kelas Menengah Rasa Flagship, tapi Minus Fitur Ini!