Suara.com - Ex pro player Mobile Legends, Oura, Marsha dan Donkey baru-baru ini muncul dalam salah satu video di channel YouTube Atta Halilintar. Dalam video tersebut, ketiganya mengungkap gaji pertama saat masih menjadi seorang pro player.
Untuk gaji pertama Oura, Marsha dan Donkey saat menjadi pro player ini diungkap oleh ketiganya untuk menjawab pertanyaan Atta Halilintar mengenai pendapatan seorang pro player yang bekerja di dunia kompetitif.
Menekuni hobi yang gemar main game, ketiga mantan pro player ini lalu memutuskan bergabung dengan tim Esports. Saat Donkey dan Oura di EVOS, Marsha saat itu memutuskan untuk bergabung dengan RRQ.
Sebelum akhirnya booming, Esports di Tanah Air dianggap sebagai hobi semata. Di masa karir Oura, Marsha dan Donkey, Esports bahkan jauh dari peminat dan penggemar, termasuk sponsor.
Saat ditanya mengenai gaji yang didapatkan, pada awal bergabung dengan EVOS Legends, Oura dan Donkey mengaku mendapat gaji pertama pada kisaran Rp 750.000 hingga Rp 1 juta.
''Aku itu dulu Rp 750.000 sih seinget aku,'' ungkap Oura menjelaskan.
Uniknya, untuk seorang player cadangan di pro scene Mobile Legends saat itu, tidak akan mendapat upah apapun jika tidak masuk dalam roster utama tim dan ikut turnamen.
Berbeda dari Oura dan Donkey, pada saat menjadi player RRQ Hoshi, Marsha mendapat gaji pertama sebesar Rp 2,5 juta. Gaji ini ditambah dengan fasilitas gadget untuk tiap player.
Menurut Oura, Marsha dan Donkey, industri Esports pada masanya masih sangat kecil dan belum sebesar sekarang ini. Karena hal tersebut, gaji pertama yang didapatkan ketiganya harus dipakai seirit mungkin.
Baca Juga: Bottle Resmi Berseragam Bigetron Alpha untuk MPL Season 8
Berita Terkait
-
Tertarik Gabung Esports, Gaji Pro Player Bikin Atta Halilintar Terkejut
-
Gaji Pro Player Capai Rp1 Miliar, Atta Halilintar Ungkap E-Sports Menggiurkan
-
Cerita Pro-Player Mobile Legends Dhaifina Agung: Bukan Semata-mata Sebuah Permainan
-
Ketemu Oura dan Donkey, Natasha Wilona Jadi Brand Ambassador GPX?
-
Role Penting di Mobile Legends, Ini Skill Terbaik Offlaner Menurut Oura
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya
-
4 Cara Mendapatkan Candy Blossom di Grow a Garden Roblox agar Panen Melimpah
-
Skin Starlight Januari 2026 Bocor, Gak Cuma Harley yang Punya Tampilan Baru
-
Cara Mengotomatisasi Laporan di Microsoft Excel untuk Meningkatkan Produktivitas
-
Pascabencana, Uptime BTS di Aceh Tembus 92 Persen
-
Bocoran Moto X70 Air Pro Terungkap, Kamera Periskop Jadi Senjata Utama
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 31 Desember 2025, Ada Skin XM8 dan Hadiah Tahun Baru Gratis
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 31 Desember 2025, Klaim Hadiah Tahun Baru Gratis!