Suara.com - Country Marketing Manager Infinix Mobile Indonesia, Sergio Ticoalu mengatakan akan membawa produk elektronik di luar smartphone seperti tablet, smart TV, laptop, hingga smartwatch ke pasar Indonesia.
"Mulai awal tahun akan lebih banyak laptop, smartwatch, tablet, hingga smart tv Infinix di Indonesia. Tahun depan pasti bakal ada," janji Sergio dalam konferensi pers virtual, Selasa (12/10/2021).
Untuk smartwatch Infinix, Sergio mengaku bahwa perusahaan sudah menyiapkannya. Begitu pula dengan tablet, di mana Sergio mengungkap bahwa Infinix sudah memilikinya.
Akan tetapi, mereka masih memerlukan waktu yang pas untuk mengumumkan produk tersebut. Sergio masih mau memantau seberapa besar pangsa pasar untuk dua perangkat tersebut.
"Karena kita mau lihat kondisi market. Apakah demand-nya tinggi? Terus kompetitor mainnya di segmen konsumen mana. Tapi basically, di Infinix sudah ada," ujarnya.
Sergio juga mengumumkan bahwa Infinix bakal menjual produk smart TV mulai tahun depan. Tim Produk Infinix juga mengaku sudah menyiapkan untuk membawa produk tersebut.
"Kami akan memperkaya ekosistem Infinix. Untuk sekarang hingga akhir tahun mungkin masih smartphone. Tapi mulai tahun depan bakal ada laptop, smart tv, tablet, hingga smartwatch," jelas Sergio.
Sejauh ini, Infinix memang baru memasarkan produk smartphone, laptop (INBook X1 Pro), hingga aksesori seperti charger XC 01 maupun TWS XE 20 di pasar Indonesia.
Tetapi jika dilihat dari situs Infinix Global, mereka sudah merambah ke produk smart TV seperti Infinix 43 XI, 32 XI, 55 S1, dan 43 S1. Belum ada produk lain seperti smartwatch hingga tablet di situs tersebut.
Baca Juga: Infinix Segera Boyong HP 5G ke Indonesia
Berita Terkait
-
7 Rekomendasi Tablet Ringan untuk Freelancer, Enteng Dibawa ke Mana-Mana
-
5 Tablet Dual OS Spek Kencang, Bikin Kuliah dan Kerja Makin Naik Performa
-
5 Rekomendasi Tablet Gaming Terbaik 2025, Performa Selevel Konsol
-
4 Rekomendasi Tablet Murah untuk Desain, Layar Luas Anti Silau dan Resolusi Tinggi
-
8 Tablet Windows Spek Terbaik untuk Kerja dan Produktivitas Tinggi
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Game Survival Baru dari Kreator PUBG Telah Tiba, Early Access Dibuka
-
Item GTA 6 Muncul di GTA Online? Petunjuk Baru di Tengah Penantian Panjang
-
Studi Baru Ungkap Lebah Bumblebee Bisa Dilatih Mengenali Kode Morse
-
7 Rekomendasi Tablet Ringan untuk Freelancer, Enteng Dibawa ke Mana-Mana
-
Bola Emas Misterius di Dasar Laut Alaska, Bikin Bingung Para Ilmuwan
-
Wikipedia hingga ChatGPT Terancam "Kiamat Internet", Koalisi Damai Desak Komdigi Cabut Aturan PSE
-
vivo X300 Series Resmi di Indonesia: Kamera Gahar, Baterai Monster, Mulai Rp 14 Jutaan
-
5 Tablet Dual OS Spek Kencang, Bikin Kuliah dan Kerja Makin Naik Performa
-
Solusi Cerdas Ini Diklaim Mampu Genjot Penjualan Hingga 50 Persen
-
27 Kode Redeem FF 21 November 2025, Flower of Love dan Skin FFWS Gratis