Suara.com - Albert termasuk pro player Sports yang cukup menonjol di gelaran Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia. Jungler andalan RRQ Hoshi tersebut sangat rajin mendapatkan Savage sejak MPL Season 6.
Sempat diremehkan oleh penggemar saat debut di MPL Season 6, Albert mampu membuktikan bahwa dirinya bukan pemain sembarangan.
Sebagai informasi, Albert debut dari RRQ Sena ke tim utama RRQ Hoshi pada pekan-pekan awal Babak Reguler MPL Season 6. Meski debutnya tak begitu manis, ia mampu tampil trengginas terutama pada putaran kedua.
Setelah diremehkan oleh oknum fans pada pekan-pekan awal Regular Season, penampilan Albert berubah 180 derajat di mana ia tampil apik di playoff.
Albert Neilsen Iskandar alias Alberttt bahkan menjadi MVP Playoff dan mengantarkan RRQ jadi juara MPL Season 6 meski berstatus sebagai rookie saat itu.
Berdasarkan catatan dari MPL Indonesia, Albert rupanya tak pernah absen meraih Savage sejak MPL Season 6 lalu. Savage sendiri merupakan istilah di Mobile Legends ketika pemain meratakan lima hero lawan sekaligus.
"RRQ Albert selalu berhasil mendapatkan Savage di setiap season-nya! Memulai awal karir pada MPL ID S6, Alberttt berhasil mencetak Savage hingga MPL ID S8 ini! Berkat torehannya, Alberttt jelas merupakan player yang sangat berbahaya," tulis akun Instagram resmi MPL Indonesia (@mpl.id.official).
Albert berhasil Savage mengandalkan empat hero yaitu Roger, Ling, Granger, dan Lancelot. Ini membuktikan bahwa Albert sangat mematikan ketika memilih hero bertipe Assassin seperti Ling dan Lancelot.
Savage pertama Albert diraih pada laga yang cukup bergengsi yaitu El Clasico di MPL Season 6. Menggunakan Roger, Albert mampu meratakan lima hero milik EVOS saat war terjadi di dekat Inhibitor.
Baca Juga: Survivor Cepat Klaim! Kode Redeem ML 19 Oktober 2021
Di musim kedelapan, Albert masih trengginas terutama ketika ia berhasil Savage saat menghempaskan semua pemain Rebellion Genflix menggunakan Lancelot.
Jungler andalan RRQ ini juga meraih Savage saat menggilas Geek Fam di Babak Reguler MPL Season 8. Dengan riwayat Savage yang dimiliki oleh Albert, cukup menarik menantikan penampilannya saat membela RRQ di babak playoff mendatang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Memori HP Penuh Gara-Gara WhatsApp? Ini Tips Bersihkan Sampah Media Tanpa Hapus Chat Penting
-
Telkomsel - Nuon Hadirkan IndiHome Gamer Full 1:1 Speed, Internet Rumah Khusus Gamer Mulai Rp290.000
-
Update WhatsApp Terbaru, Pengguna Harus Bayar Langganan Agar Bebas Iklan?
-
Memori HP Cepat Penuh? Ini Cara Setting WhatsApp agar Tidak Otomatis Simpan Foto dan Video
-
ITSEC Asia Gandeng Infinix Perkuat Keamanan Digital
-
5 Tablet Rp2 Jutaan yang Lancar Buat Edit Canva dan Capcut
-
Siap Masuk ke Indonesia, Skor AnTuTu iQOO 15R Tembus 3,5 Juta Poin
-
7 Aplikasi Anti Spam Terbaik untuk Lindungi HP Orang Tua dari Penipuan Telepon
-
6 Langkah Darurat Ini Jika Orang Tua Terlanjur Klik Link Penipuan di WhatsApp
-
61 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 27 Januari: Klaim Diamond, Token Jujutsu, dan Emote Cursed