Suara.com - Lenovo Indonesia resmi menghadirkan perangkat cerdas terbarunya yang dapat menemani kebutuhan audio sehari-hari, Lenovo Droplet True Wireless Earbuds.
"Nikmati kebebasan dengan perangkat wireless dan sambungkan Lenovo Droplet True Wireless Earbuds ke perangkat anda secara mudah dalam satu langkah," kata Lenovo Indonesia melalui keteranngan resminya, Jumat (22/10/2021).
Lenovo Droplet True Wireless Earbuds mengusung ukuran dimensi 61 x 225 x 33mm dan berat 28 gram dengan case.
Sementara fitur konektivitasnya membawa Bluetooth 5.0, koneksi yang tetap kuat hingga 10 meter.
Bluetooth 5.0 juga mendukung HSP, HFP, A2DP, AVRCP, memberikan suara stereo dalam panggilan dan kecepatan transmisi 2 kali lebih cepat dengan koneksi yang lebih stabil.
Earbuds ini dirancang ringan, ergonomis, dan sederhana agar pas di telinga untuk sesi audio yang nyaman secara optimal.
Pilih di antara tiga ukuran eartips untuk menyesuaikan dengan sempurna dan untuk mengurangi kebisingan sekitar.
Perangkat ini ideal untuk digunakan saat berada di dalam kereta atau mendengarkan saat bepergian.
Panel sentuhan yang sensitif memungkinkan penggunanya untuk mengatur fungsi media, komunikasi, play dan stop musik, podcast, atau melakukan panggilan.
Baca Juga: Makin Gaya! Sasar Pasar Milenial dan Zillenial Sharp Hadirkan Earbuds Nirkabel Premium
Wireless earbud ini juga dilengkapi dengan audio yang superior. Pengguna bisa menikmati suara autentik dengan performa Deep Bass bertenaga dengan speaker bio-diafragma 5,8mm.
Lenovo Droplet True Wireless Earbuds mampu tahan empat jam penggunaan dalam sekali pengisian daya dan total 10 jam dengan dengan charging case.
Pengisian daya case dilakukan lewat port USB Type-C Quick Charge.
Ada pula fitur IPX5 Waterproof yang memungkinkan Lenovo Droplet True Wireless Earbuds tahan akan percikan air dari segala arah pada saat jogging di tengah hujan.
Harga Lenovo Droplet True Wireless Earbuds ini dijual mulai dari Rp 999.000 dan tersedia dalam warna hitam. Perangkat sudah bisa dibeli di Lenovo Official Store baik online maupun offline.
Berita Terkait
-
Laptop Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro Dirilis di Indonesia, Harga Rp 14,7 Juta
-
Laptop Lenovo Yoga 6 Dirilis di Indonesia, Harga Rp 16 Juta Ini Spesifikasinya
-
Mengenal Bedanya Earbuds dan TWS
-
Lenovo ThinkPad X1 Nano dan Lenovo X1 Titanium Yoga Gebrak Tanah Air
-
Lebih Jelas, Ini Desain Render Samsung Galaxy Buds 2
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Jangan Panik! Ini Cara Mudah Memulihkan Dokumen Word yang Hilang
-
5 HP RAM Besar dan Kamera Selfie Resolusi Tinggi, Harga Rp1 Jutaan Buat Ngonten
-
68 Kode Redeem FF 6 Januari 2026, Siap-siap Bundle Gojo Satoru dan Sukuna Hadir
-
LG Buka Era AI in Action di CES 2026, Hadirkan CLOiD Robot Rumah yang Benar-Benar Mengerti Kamu
-
32 Kode Redeem FC Mobile 6 Januari 2026, Klaim Gems Gratis Sebelum Maintenance Besok
-
TRYX Bikin PC Naik Level di CES 2026: Pendingin Berlayar, Casing Super Senyap, dan Desain Futuristik
-
Asus ROG Unjuk Gigi di CES 2026, Hadirkan Inovasi Gaming Masa Depan Berbasis AI
-
Serupa tapi Tak Sama: Ini Adu Fitur Honor Power 2 vs iPhone 17 Pro
-
Spesifikasi Honor Power 2: Mirip iPhone 17 Pro, Usung Baterai 10.080 mAh dan Dimensity 8500
-
Game Populer yang Laris, Arc Raiders Siap Jadi Film dan Serial TV?