Suara.com - Momen Black Friday biasanya dibarengi dengan diskon dan promo besar-besaran dari berbagai perusahaan di Amerika Serikat. Laporan teranyar mengungkapkan bahwa Xbox Series S menjadi konsol terlaris selama Black Friday.
Cukup menarik, penjualan Xbox Series S berhasil melampaui deretan konsol seperti Xbox Series X, PS5, hingga Nintendo Switch. Black Friday sendiri merupakan hari Jumat setelah liburan Thanksgiving di Amerika Serikat.
Business Insider membagikan data Adobe Digital Economy Index yang isinya menempatkan Xbox Series S sebagai konsol terlaris selama Black Friday.
Meski tidak ada angka spesifik yang dibagikan oleh Adobe, namun laporan mengklaim bahwa Xbox Series S merupakan item paling laris dan dicari oleh konsumen.
Data menunjukkan bahwa Xbox Series S termasuk salah satu item terlaris tahun 2021 di antara lebih dari satu triliun kunjungan situs ritel AS yang dilacak oleh Adobe.
Dikutip dari Gamerant, terdapat alasan sederhana yang menjadi kemungkinan mengapa Xbox Series S terjual lebih banyak dibandingkan PS5 dan saudara dekatnya, Xbox Series X.
Xbox Series S memiliki stok dan tersedia untuk dibeli, sementara PS5, Switch OLED, dan Xbox Series X tak memiliki stok mencukupi di pengecer online.
Series S sendiri merupakan konsol yang berukuran lebih kecil dibandingkan Series X. Saat peluncuran pertama kali pada September 2020 lalu, konsol hanya dibanderol 299 dolar AS atau Rp 4,3 juta.
Banderol harganya lebih murah jika dibandingkan Xbox Series X yang sebesar 499 dolar AS atau sekitar Rp 7,1 jutaan. Xbox Series X memakai memori internal berupa SSD NVMe PCIe Gen4 sebesar 1 TB. Sedangkan Xbox Series S hanya 512 GB dengan jenis yang sama.
Baca Juga: Devil May Cry 5 Berjalan Mulus di Steam Deck, Begini Tampilannya
Harga yang lebih miring dan kapabilitasnya untuk memainkan judul game terbaru menjadi alasan lain mengapa popularitas konsol melejit saat Black Friday.
Beberapa judul game saat masa liburan di AS seperti Forza Horizon 5, Halo Infinite, dan Call of Duty Vanguard dapat dimainkan di Xbox Series S.
Penggemar yang tak ingin ketinggalan judul terbaru dan stok Xbox Series S yang melimpah menjadi alasan mengapa konsol itu begitu laris saat Black Friday di Amerika Serikat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Memori HP Penuh Gara-Gara WhatsApp? Ini Tips Bersihkan Sampah Media Tanpa Hapus Chat Penting
-
Telkomsel - Nuon Hadirkan IndiHome Gamer Full 1:1 Speed, Internet Rumah Khusus Gamer Mulai Rp290.000
-
Update WhatsApp Terbaru, Pengguna Harus Bayar Langganan Agar Bebas Iklan?
-
Memori HP Cepat Penuh? Ini Cara Setting WhatsApp agar Tidak Otomatis Simpan Foto dan Video
-
ITSEC Asia Gandeng Infinix Perkuat Keamanan Digital
-
5 Tablet Rp2 Jutaan yang Lancar Buat Edit Canva dan Capcut
-
Siap Masuk ke Indonesia, Skor AnTuTu iQOO 15R Tembus 3,5 Juta Poin
-
7 Aplikasi Anti Spam Terbaik untuk Lindungi HP Orang Tua dari Penipuan Telepon
-
6 Langkah Darurat Ini Jika Orang Tua Terlanjur Klik Link Penipuan di WhatsApp
-
61 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 27 Januari: Klaim Diamond, Token Jujutsu, dan Emote Cursed