Suara.com - Seluruh layanan e-commerce Shopee yang sempat terkendala pada Kamis (2/12/2021), akibat terbakarnya Gedung Cyber, kini sudah bisa beroperasi normal kembali.
"Shopee ingin menginformasikan bahwa seluruh layanan Shopee yang sempat terkendala telah kembali normal. Kami ucapkan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan yang diberikan kepada kami," kata Head of Public Affairs, Shopee Indonesia, Radynal Nataprawira dalam keterangan yang diterima di Bogor, Jumat siang (3/12/2021).
Sebelumnya diwartakan bahwa beberapa layanan Shopee di Indonesia tidak berfungsi normal sejak Kamis sore, akibat terbakarnya Gedung Cyber I di Mampang, Jakarta Selatan.
"Dikarenakan kebakaran di Gedung Cyber, beberapa layanan Shopee dan juga layanan mitra kami mengalami gangguan," terang Radynal.
Meski demikian Radynal menjamin bahwa layanan Shopee, terutama data serta akun para pengguna dalam kondisi aman dan dapat segera digunakan normal dalam waktu dekat.
"Para pengguna dan mitra tidak perlu khawatir, transaksi yang telah dilakukan pelanggan dan mitra akan dapat segera dilakukan kembali. Semua data dan akun juga dalam kondisi yang aman," kata dia.
Layanan Shopee dikeluhkan oleh sejumlah besar pelanggan pada Kamis siang hingga malam. Mereka, lewat media sosial, mengaku tidak bisa menggunakan aplikasi Shopee dengan lancar, mengeluhkan aplikasi yang tiba-tiba error atau log out.
Gedung Cyber I sendiri merupakan salah satu fasilitas penyimpanan server atau pusat data dari sejumlah perusahaan teknologi di Tanah Air, termasuk Shoppe.
Baca Juga: Pengelola Gedung Cyber 1 Sebut 2 Korban Tewas Tak Sadar Ada Bunyi Alarm Saat Kebakaran
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Toko Baju Gamis Lebaran di Shopee yang Petite Friendly, Cocok Buat Wanita Pendek
-
Cicilan HP ShopeePayLater vs Kredivo, Mana yang Lebih Murah
-
Kaleidoskop Satu Dekade Shopee: Menciptakan Dampak Bagi Ekosistem melalui Inovasi & Kolaborasi
-
Rekomendasi Sunscreen Terlaris di Shopee 2025 dari 7 Merek Lokal, Wardah Mendominasi
-
Ria Ricis dan Selebriti Pandu Shopee Live Superstar, Jumlah Produk Terjual Naik Hingga 16 Kali
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
-
Lenovo Isyaratkan Penyesuaian Harga, Dampak dari Krisis RAM di Dunia
-
31 Kode Redeem FF 14 Januari 2026, Klaim Bundle Jujutsu Kaisen Gratis hingga Gloo Wall Gojo
-
26 Kode Redeem FC Mobile 14 Januari 2026: Bocoran Event TOTY, 120.000 Gems Gratis, Sistem Draft Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra
-
7 HP dengan Kamera 108 MP, RAM 8 GB, Harga Murah Cuma Rp2 Jutaan
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya