Suara.com - Horizon Forbidden West termasuk game Action-RPG yang sangat dinantikan penggemar di kuartal pertama 2022. PlayStation Store Indonesia sudah membuka pre-order bagi penggemar yang ingin memiliki game terbaru dari Sony Interactive Entertainment ini.
Dilihat dari trailer sebelumnya, kita bisa melihat karakter utama Aloy yang menjelajahi lingkungan menakjubkan. Detail grafis yang cukup meyakinkan membuat game PlayStation ini cukup menarik untuk dinantikan.
Harga Horizon Forbidden West Standard Edition PS4 dibanderol sebesar Rp 879 ribu. Sementara versi Digital Deluxe Edition bisa dibeli dengan harga Rp 1.179.000.
Penggemar yang membeli Digital Deluxe Edition bisa memperoleh Digital Soundtrack, Digital Comic Book, 2 item Carja Behemoth Elite, dua item Nora Thunder Elite, Machine Strike, In-Game Resources Pack, dan tambahan Photo Mode.
Harga Horizon Forbidden West Standard Edition untuk PS5 sedikit lebih mahal dibanding PS4 yaitu sebesar Rp 1.029.000. Guerrilla Games telah memberikan beberapa detail mengenai Horizon Forbidden West pada Agustus lalu.
Melalui Gamescom 2021, developer turut mengumumkan bahwa Horizon Zero Dawn telah mendapatkan update di PS5. Update ini memungkinkan penggemar dapat menikmati performa 60 FPS saat memainkan game di konsol terbaru milik Sony.
Pada trailer sebelumnya, karakter Aloy di game Horizon Forbidden West bakal menemui beberapa suku baru dan peralatan anyar.
Beberapa peralatan anyar yang telah dibocorkan termasuk Shieldwing (untuk turun dari ketinggian), Pullcaster (alat untuk mempercepat pendakian) dan tentunya masker selam untuk menjelajahi dunia bawah laut mengagumkan.
Trailer dengan durasi cukup lama memperlihatkan karakter protagonis Aloy yang melawan beberapa mesin raksasa berbentuk binatang serta deretan musuh manusia di sekitar pemukiman pantai.
Baca Juga: 10 Film dan Series Terpopuler Tahun 2021, Squid Game hingga Selesai
Horizon Forbidden West mengusung tema dunia pasca-apokaliptik namun masih tetap mengusung keindahan pantai di sekitarnya. Horizon Forbidden West siap meluncur di PS4 dan PS5 pada 18 Februari 2022.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Isu Jual Beli Hp Wajib Balik Nama, Kemkomdigi Sebut Daftar IMEI Tidak Wajib
-
4 Deretan Fakta Wacana Beli HP Bekas Kayak Beli Motor, Mesti Balik Nama Biar Aman?
-
Apa Dampak Usai Izin TikTok Dibekukan Pemerintah, Masih Bebas Bikin Konten?
-
Ini Bukti Peluncuran Oppo Find X9 dan Find X9 Pro Makin Dekat
-
Telkomsel Siapkan Paket Data Khusus MotoGP Mandalika 2025, 300 BTS Dioperasikan
-
Viral Cewek Ngamuk Sama Kecerdasan Buatan, Gegara Nggak Bisa Sambungkan Lirik Lagu
-
6 Langkah Matikan Centang Biru di WhatsApp, Cara Jitu Baca Pesan Tanpa Ketahuan
-
Daftar Lengkap HP dan Tablet Xiaomi Ini Terima Update hingga 6 Tahun
-
7 Cara Kunci Chat Penting di WhatsApp: Percakapan Rahasia Tetap Aman dari Orang Lain
-
Wacana Jual Beli HP Bekas Wajib Balik Nama, Ini Penjelasan Komdigi