Suara.com - Samsung tampaknya akan segera meluncurkan jajaran ponsel Samsung Galaxy M33, A33 dan A53 dalam waktu dekat. Ketiga gawai itu akan dibekali teknologi jaringan internet 5G.
Kabar soal tiga ponsel anyar di atas terkuak setelah ketiganya muncul dalam lembaga standardisasi India atau Bureau India Standards (BIS). Dalam website resmi BIS, tiga ponsel itu muncul dengan nomor model: SM-M336BU/DS, SM-A336E/DS and SM-A536E/DS.
Samsung Galaxy M33 sebelum sudah terlihat di Geekbench dan diketahui akan dipacu prosesor Exynos 1200 buatan Samsung sendiri. Sementara Samsung Galaxy A53 akan punya dua opsi prosesor, yakni Exynos dan Snapdragon.
Menurut GSM Arena, seperti dikutip Jumat (14/1/2022), Samsung Galaxy A53 5G akan masuk segmen pasar menengah seperti para pendahulunya, Galaxy A52 dan A51.
Ponsel ini akan menggunakan layar dari panel OLED dengan refresh rate 120 Hz. Selain itu ia kabarnya akan dibekali kamera utama 64 MP dan punya baterai berkapasitas 5000 mAh.
Sementara Galaxy A33 dirumorkan akan memiliki layar dari panel Amoled seluas 6,4 inci, dengan resolusi fullHD. Ponsel ini akan memiliki empat kamera belakang, yang diklaim lebih canggih ketimbang Galaxy A32.
Samsung Galaxy M33 disebut masih akan mengandalkan baterai bongsor, dengan kapasitas 6000 mAh. Sementara dari data yang muncul di platform Geekbench, diketahui ponsel ini akan memiliki RAM 6 GB dan prosesor Exynos 1200.
Belum diketahui kapan ketiga ponsel ini meluncur, meski banyak yang menduga bahwa Januari adalah waktu yang tepat sebagai pemanasan untuk Samsung Galaxy S22 yang tiba pada Februari mendatang.
Baca Juga: Samsung Galaxy A52 Kini Punya Fitur RAM Plus
Berita Terkait
-
Samsung Galaxy A54 5G vs Samsung Galaxy A53 5G: Harga Terjun Bebas, Mana yang Lebih Layak Dibeli?
-
Turun Rp 1,8 Juta, Ini Update Harga Samsung Galaxy A53 5G Januari 2024
-
Perbedaan Samsung Galaxy M33 5G dan Samsung Galaxy M34 5G, Mana yang Lebih Unggul?
-
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G vs Samsung Galaxy M33 5G
-
Samsung Galaxy A73 dan Galaxy A33 Terima Update UI 5
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026
-
5 Tablet Rp2 Jutaan SIM Card Terbaik 2026, Fleksibel untuk Pelajar dan Pekerja
-
5 HP Rp2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik 2026, Memori Lega untuk Multitasking
-
26 Kode Redeem FC Mobile Minggu 11 Januari 2026: Prediksi OVR 117 dan Bocoran Event Cerita Bangsa
-
52 Kode Redeem FF Terbaru Minggu 11 Januari 2026: Bocoran Event Ramadan dan Klaim Trogon Ruby