Suara.com - PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk atau Mitratel meluncurkan platform digital terpadu yang diberi nama OneFlux untuk meningkatkan kualitas manajemen hubungan dengan pelanggan atau customer relationship management (CRM).
Direktur Utama Mitratel Theodorus A Hartoko mengatakan platform OneFlux tersebut adalah sebuah metode dalam mengelola hubungan perusahaan dengan pelanggan pada level bisnis, sehingga dapat memaksimalkan komunikasi dan pemasaran melalui pengelolaan berbagai aktivitas.
"Sistem CRM tidak hanya membantu untuk meningkatkan customer experience, melainkan juga meningkatkan efisiensi kerja yang lebih terkoordinasi dan mudah. Sistem ini merupakan upaya Mitratel untuk memberikan layanan terbaik kepada seluruh pelanggan," ujar Theodorus A Hartoko, yang akrab disapa Teddy dalam keterangan di Jakarta, Kamis (17/2/2022).
OneFlux mengintegrasikan aplikasi yang sudah ada di Mitratel dan dalam pengembangannya Mitratel menggandeng sesama anak perusahaan Telkom yaitu Telkom Sigma. Dengan adanya migrasi ke sistem baru tersebut, membuat segala informasi tentang produk Mitratel dapat disampaikan dengan mudah dan cepat serta memberikan solusi terpadu kepada seluruh pemangku kepentingan perusahaan.
Peluncuran platform OneFlux akan menjadikan emiten berkode saham MTEL itu sebuah perusahaan yang terintegrasi dan mampu mendukung kinerja antarfungsi dengan lebih transparan dan sistematis.
Integrasi antarfungsi tersebut akan membuat segala informasi tentang produk Mitratel dapat disampaikan dengan mudah dan cepat untuk mendukung percepatan dalam pengambilan keputusan bisnis serta memberikan solusi terpadu kepada seluruh pemangku kepentingan perusahaan.
Di samping itu, platform tersebut juga dapat membantu pelanggan untuk penentuan lokasi menara dan validasi data yang lebih mudah tentang kondisi menara. Sementara bagi Mitratel, dengan adanya OneFlux dapat memastikan seluruh rangkaian bisnis proses dijalankan sesuai dengan standar yang ditetapkan.
Platform tersebut tidak hanya bermanfaat bagi para Account Manager dalam berinteraksi dengan pelanggan namun sebaliknya pelanggan juga mendapatkan data real time terhadap alat produksi atau produk yang akan mereka dapatkan. Integrasi dari semua bisnis proses yang dimiliki Mitratel ke dalam platform Oneflux itu akan memberikan informasi secara lengkap, akurat, dan yang paling penting adalah dapat diakses dimana saja.
"Sistem ini menjadi bagian dari spirit Mitratel untuk dapat terus berkompetisi dengan memiliki roadmap dan journey yang jelas untuk pengelolaan tower company secara kredibel sehingga memberikan benefit dan kepastian layanan kepada pelanggan," kata Teddy.
Baca Juga: Mitratel Peroleh 5.580 Tenant Baru dari Akuisisi Menara Telkomsel
Mitratel merupakan salah satu perusahaan menara telekomunikasi terbesar di Indonesia yang memiliki lebih dari 28.200 menara dengan 42.500 tenant. Jumlah tersebut termasuk akumulasi penambahan akuisisi dan pembangunan menara yang dilakukan Mitratel sampai akhir 2021 lalu. [Antara]
Tag
Berita Terkait
-
Mitratel Gandeng Telkom DWS Kembangkan Layanan Indihome
-
MTEL Bagikan Dividen Jumbo Rp2,06 Triliun, Catat Jadwalnya
-
Dongkrak Sektor Pertanian, Mitratel Berikan 1.500 Bibit Vanili kepada Kelompok Tani Hutan Lembah Ulu Kasok
-
PT PP Infrastruktur Jual Saham Anak Usahanya ke Mitratel
-
Mitratel Bagikan 100 Kambing Kurban ke Masyarakat di Wilayah Terluar Indonesia
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Indonesia AI Day: Indosat Percepat Lahirnya Talenta AI dari Perguruan Tinggi
-
BCA Rilis Aplikasi myBCA versi Smartwatch, Bisa Apa Saja?
-
Harga Spotify Premium di Indonesia Makin Mahal Gegara AI, Cek Daftar Harga Barunya
-
15 Kode Redeem FC Mobile 17 November: Dapatkan Ribuan Gems dan Anniversary Pack
-
Garena Rilis Game Baru Choppy Cuts, Ada Karakter Free Fire
-
Cara Mematikan Autocorrect di iPhone dengan Mudah
-
Cara Mematikan Fitur Autocorrect di HP Android agar Mengetik Bebas Gangguan
-
Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2026 Lengkap
-
5 Rekomendasi Tablet Multitasking Terbaik untuk Ilustrator
-
Empat Tim Esports Indonesia Siap Tempur di APAC Predator League 2026