Suara.com - Indosat Ooredoo Hutchison, melalui brand Tri, menghadirkan fasilitas Bima Kredit, merupakan layanan pinjaman uang tunai eksklusif untuk para pelanggan Tri.
Bima Kredit merupakan bagian dari rangkaian inovasi layanan digital dan komitmen Tri sebagai digital lifestyle provider.
Layanan Bima Kredit tersedia bagi pelanggan prabayar maupun pascabayar Tri dalam fitur Bima Finansial yang bisa diakses melalui aplikasi bima+.
Ritesh Kumar Singh, Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison, mengatakan, layanan Bima Finansial, termasuk Bima Kredit adalah bagian dari strategi perusahaan untuk menyediakan layanan digital baru kepada pelanggan dan membuat hidup lebih mudah tanpa adanya bunga pinjaman.
"Pada saat yang sama, diversifikasi produk dan layanan melalui aplikasi bima+, kami berusaha untuk terus melengkapi ekosistem digital dan menjawab kebutuhan finansial pelanggan Tri di masa pandemi,” jelasnya dalam keterangan resminya, Senin (28/2/2022).
Pelanggan prabayar maupun pascabayar Tri yang ingin mengajukan pinjaman melalui Bima Kredit, harus memastikan nomor Tri mereka sudah diregistrasi dan divalidasi.
Setelah itu, pelanggan Tri perlu mengunduh dan mendaftarkan diri pada aplikasi bima+ melalui formulir yang tersedia serta memilih nilai dan tenor pinjaman yang ingin diajukan.
Setelah data dan pinjaman disetujui financial partner, pelanggan perlu melakukan persetujuan pada perjanjian Bima Kredit di aplikasi bima+ sebelum adanya pencairan dana.
Pencairan pinjaman bagi pelanggan yang telah disetujui oleh financial partner akan dilakukan langsung ke rekening pelanggan yang telah didaftarkan.
Baca Juga: Daftar Harga Paket Internet 3 Februari 2022
Bekerja sama dengan Maucash, perusahaan fintech dengan kategori peer-to-peer lending yang terdaftar dan diawasi oleh OJK.
Fitur Bima Kredit ini merupakan bagian dari strategi layanan finansial digital terbaru dari Tri yang menawarkan limit pinjaman sebesar Rp 500.000dengan 30 hari masa pinjaman, dan bunga 0 persen yang dapat dilakukan secara online.
Ke depannya Bima Kredit juga akan menambah limit dan tenor pinjaman yang lebih bervariasi.
Pengajuan ini dapat dilakukan tanpa memerlukan dokumen fisik yang memudahkan pelanggan dan menjamin proses pengajuan.
"Kami berharap melalui kemitraan strategis antara Maucash dan Tri ini, seluruh pelanggan Tri dapat terbantu dan melihat layanan Bima Kredit sebagai salah satu solusi finansial mereka," ujar Indra Suryawan, Chief of Marketing Maucash.
Selain itu, dia menambahkan, layanan Bima Kredit ini akan membantu pemerintah mewujudkan inklusi keuangan di Indonesia.
Berita Terkait
-
Rayakan Harbolnas 11.11, Gamers Tri Indonesia Diskon 50 Persen Beli Epic Skin MLBB
-
Kominfo Sahkan Merger Indosat dan Tri Indonesia
-
Tri Indonesia Gunakan Jaringan Khusus Pengguna Game
-
Menuju 5G, Tri Indonesia Gencar Lakukan Fiberisasi Jarigan
-
Tri Indonesia Perluas Jangkauan Internet, Diklaim 8 Kali Lebih Cepat
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026