Suara.com - Mobile Legends: Bang Bang akan menggelar event tahunan bertajuk MLBB 515.
Mengusung tema bertajuk 'We Better Than Me', Moonton menggandeng GoPay untuk menyukseskan event tahunan tersebut.
"Pada game Mobile Legends: Bang Bang, GoPay akan menjadi salah satu pilihan pembayaran untuk membeli skin, diamond, dan layanan lainnya," kata GoPay dalam keterangan resminya, Rabu (13/4/2022).
Selain untuk opsi pembayaran, GoPay ikut memberikan promo berupa potongan harga saat melakukan pembelian game, skin, diamond, dan lainnya untuk para gamers di Indonesia.
"Dalam rangka mendukung kampanye MLBB 515, GoPay akan memberikan bonus untuk pembelian diamond Mobile Legends: Bang Bang, yaitu cashback 80 persen sampai dengan Rp 15.000 untuk pengguna baru, dan cashback 80 persen sampai dengan Rp 10.000 untuk pelanggan setia," jelas GoPay.
Kemudian sebanyak 1.500 mitra driver Gojek di Jabodetabek akan mengenakan helm khusus MLBB dan akan memberikan kejutan menarik bagi para pengguna.
Pada periode 12 April hingga 3 Mei 2022, pelanggan yang menggunakan layanan dan mendapatkan mitra driver dengan helm khusus ini, dapat melakukan scan QR code di helm tersebut untuk mendapatkan promo menarik.
Terdapat pula misi menantang di dalam aplikasi Gojek khusus MLBB 515, di mana pelanggan yang bisa menyelesaikannya akan mendapatkan berbagai hadiah tambahan, salah satunya adalah MLBB Collectible Card.
Selain event tahunan, Gojek juga memberikan tambahan promo hemat bagi masyarakat umum.
Baca Juga: Top Up Game di UniPin, Berhadiah Umrah
Promo itu berupa voucher potongan harga Rp 10.000 untuk pembelanjaan GoFood di aplikasi Gojek dan voucher cashback Rp 10.000 untuk pembelian makanan pada gerai offline GoPay.
Bagi pelanggan yang ingin mengetahui lebih lanjut, GoPay secara aktif akan melakukan komunikasi dan sosialisasi di media sosialnya.
Informasi yang didapatkan di sana yakni cara mendapatkan promo, informasi terkait skin baru, hingga aktivitas lain untuk mendukung kampanye MLBB 515 seperti lewat live-streaming.
Berita Terkait
-
Bahas Upper Bracket MPL Season 9, Drian Ingin Bertemu Tim Ini
-
Klaim Kode Redeem ML 5 April 2022, Buat Mabar Sebelum Buka Puasa
-
Mobile Legends Bagi-bagi Gratis Emote dan Border Spesial Ramadhan
-
RRQ Sudah Masuk, ONIC dan Aura Fire Bersaing Perebutkan Upper Bracket MPL S9
-
Rangkuman Hasil MPL ID Season 9 Pekan ke-7
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Red Magic 11 Air: Benarkah Hanya Jiplak Konsep iPhone Air atau Justru Monster Gaming yang Menyamar?
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari 2026, Klaim M249 dan Bundle HRK Uniform Gratis
-
Terpopuler: Sikap Komdigi ke Fitur Grok X, Rekomendasi HP 1 Jutaan Memori Internal 256 GB
-
28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
-
Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak, Lakukan Pemeriksaan Ini
-
2026 Siap Ganti HP? Ini 5 HP Terbaru Harga Rp2 Jutaan, Layar AMOLED Baterai Jumbo
-
Xiaomi Rilis Redmi Soundbar Speaker 2 Pro 2026, Harga Lebih Terjangkau
-
5 Rekomendasi HP Oppo RAM 8 GB Terbaik 2026, Performa Gacor!
-
Oppo Reno 15 Pro Mini Debut: Bodi Mirip iPhone 17, Harga Lebih Murah