Suara.com - Mobile Legends: Bang Bang akan menggelar event tahunan bertajuk MLBB 515.
Mengusung tema bertajuk 'We Better Than Me', Moonton menggandeng GoPay untuk menyukseskan event tahunan tersebut.
"Pada game Mobile Legends: Bang Bang, GoPay akan menjadi salah satu pilihan pembayaran untuk membeli skin, diamond, dan layanan lainnya," kata GoPay dalam keterangan resminya, Rabu (13/4/2022).
Selain untuk opsi pembayaran, GoPay ikut memberikan promo berupa potongan harga saat melakukan pembelian game, skin, diamond, dan lainnya untuk para gamers di Indonesia.
"Dalam rangka mendukung kampanye MLBB 515, GoPay akan memberikan bonus untuk pembelian diamond Mobile Legends: Bang Bang, yaitu cashback 80 persen sampai dengan Rp 15.000 untuk pengguna baru, dan cashback 80 persen sampai dengan Rp 10.000 untuk pelanggan setia," jelas GoPay.
Kemudian sebanyak 1.500 mitra driver Gojek di Jabodetabek akan mengenakan helm khusus MLBB dan akan memberikan kejutan menarik bagi para pengguna.
Pada periode 12 April hingga 3 Mei 2022, pelanggan yang menggunakan layanan dan mendapatkan mitra driver dengan helm khusus ini, dapat melakukan scan QR code di helm tersebut untuk mendapatkan promo menarik.
Terdapat pula misi menantang di dalam aplikasi Gojek khusus MLBB 515, di mana pelanggan yang bisa menyelesaikannya akan mendapatkan berbagai hadiah tambahan, salah satunya adalah MLBB Collectible Card.
Selain event tahunan, Gojek juga memberikan tambahan promo hemat bagi masyarakat umum.
Baca Juga: Top Up Game di UniPin, Berhadiah Umrah
Promo itu berupa voucher potongan harga Rp 10.000 untuk pembelanjaan GoFood di aplikasi Gojek dan voucher cashback Rp 10.000 untuk pembelian makanan pada gerai offline GoPay.
Bagi pelanggan yang ingin mengetahui lebih lanjut, GoPay secara aktif akan melakukan komunikasi dan sosialisasi di media sosialnya.
Informasi yang didapatkan di sana yakni cara mendapatkan promo, informasi terkait skin baru, hingga aktivitas lain untuk mendukung kampanye MLBB 515 seperti lewat live-streaming.
Berita Terkait
-
Bahas Upper Bracket MPL Season 9, Drian Ingin Bertemu Tim Ini
-
Klaim Kode Redeem ML 5 April 2022, Buat Mabar Sebelum Buka Puasa
-
Mobile Legends Bagi-bagi Gratis Emote dan Border Spesial Ramadhan
-
RRQ Sudah Masuk, ONIC dan Aura Fire Bersaing Perebutkan Upper Bracket MPL S9
-
Rangkuman Hasil MPL ID Season 9 Pekan ke-7
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
25 Kode Redeem FC Mobile Aktif 23 November: Klaim Pemain OVR Tinggi, Gems, dan Rank Up
-
Komdigi Temukan Situs Coretax Palsu, Mirip Buatan DJP Kemenkeu
-
Komdigi Bidik 60.000 Orang Melek Digital, Lindungi Anak dari Konten Negatif Internet
-
Jelajahi Dunia Digital: Panduan Menggunakan Komputer untuk Semua Usia
-
6 Tempat Investasi Online untuk Pemula, Aman dan Cuan
-
Server MCP Microchip, Jembatan Akses Data Produk ke Tools AI dan LLM
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah untuk Lari, Harga di Bawah Rp500 Ribu
-
Cara Download Gambar dari Pinterest dengan Benar
-
Kenapa Tidak Banyak Orang Kidal? Ini Alasannya menurut Penelitian
-
36 Kode Redeem FF 23 November 2025, Diamond Gratis Hingga Karakter Digimon Cocok untuk Bernostalgia