Suara.com - Di hari pertama cabor esports nomor Mobile Legends di SEA Games Vietnam menjadi pertemuan perdana timnas Indonesia saat menjamu sang tuan rumah dari timnas Vietnam.
Sebagai pembuka match pertama di Tim B, timnas Indonesia turun dengan membawa Kiboy bersama Angela, Albert dengan Ling, R7 dengan Akai, Luminaire dengan Lylia dan CW bersama Wanwan.
Di sisi lain, timnas Vietnam membawa komposisi Mio dengan Yve, Ngocanh dengan Esmeralda, Ducnam dengan Karina, Gnart dengan Estes dan Nho dengan Grock.
Timnas Indonesia membuka war di game pertama dengan sangat mulus. Permainan apik Albert bersama Ling menjadi mimpi buruk untuk timnas Vietnam. Walaupun begitu, Luminaire mampu mengamankan first blood dengan tumbangnya Ducnam.
Usai mengantongi dua lord di game pertama, timnas Indonesia langsung mengancam base utama timnas Vietnam. Sebelum menutup game pertama, raihan Maniac milik CW menyempurnakan kemenangan timnas Indonesia.
Berlanjut ke game kedua, timnas Vietnam mengambil first pick dengan Mio bersama Xavier, Nho dengan Beatrix, Gnart dengan Atlas, Ducnam dengan Paquito dan Ngocanh dengan Benedetta.
Menantang sang tuan rumah, timnas Indonesia membawa Luminaire dengan Cecilion, Albert dengan Fanny, Kiboy dengan Franco, R7 dengan Dyroth dan CW dengan Brody.
Menggunakan Fanny, Albert menunjukan permainan agresif dengan melakukan farming di jungle tim lawan. Farming cepat dari Albert membuat timnas Indonesia unggul secara pundi-pundi gold.
Back up tim yang ciamik di tiap war membuat timnas Vietnam tidak mampu memberikan perlawanan berarti. Mendapatkan dua lord untuk timnas Indonesia, Albert dan kawan-kawan langsung mengamankan kemenangan di game kedua ini.
Baca Juga: Pastikan Timnas Indonesia U-23 Siap Tempur Hadapi Thailand, Shin Tae-yong: Kali Ini Berbeda
Jadi awal yang baik di babak group stage cabor esports nomor Mobile Legends di SEA Games Vietnam, timnas Indonesia selanjutnya akan berhadapan dengan timnas Singapura jelang babak final mendatang.
Berita Terkait
-
Jumpa Jordi Amat dan Sandy Walsh, Pemain Keturunan Ini Tebar Kode Segera Bela Timnas Indonesia
-
Imbangi Thailand, Timnas Futsal Indonesia Masih Punya Peluang Emas SEA Games
-
Pelatih Myanmar Ungkap Perbedaan Kekuatan Timnas Indonesia U-23 dan Vietnam
-
Timnas Indonesia U-23 vs Thailand: Rio Fahmi Disiapkan Shin Tae-yong Buat Gantikan Asnawi
-
SEA Games 2021: Bungkam Thailand, Timnas Basket Indonesia Raih Kemenangan Kedua
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
31 Kode Redeem FF 14 Januari 2026, Klaim Bundle Jujutsu Kaisen Gratis hingga Gloo Wall Gojo
-
26 Kode Redeem FC Mobile 14 Januari 2026: Bocoran Event TOTY, 120.000 Gems Gratis, Sistem Draft Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra
-
7 HP dengan Kamera 108 MP, RAM 8 GB, Harga Murah Cuma Rp2 Jutaan
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya
-
Lenovo CIO Playbook 2026: AI Tak Lagi Eksperimen, 96% Perusahaan ASEAN+1 Siap Gaspol Investasi
-
Sinyal Kehadiran Persona 6 Muncul, Spekulasi Gameplay Makin Panas