Suara.com - Google telah mengumumkan akan merilis Pixel 7 dan Pixel 7 Pro pada konferensi pengembang I / O awal bulan ini. Sekarang, bocoran terbaru membeberkan spesifikasi dan tampilan perangkat.
Pixel 7 akan memiliki panel dengan resolusi 1080 x 2400 dan kecepatan refresh 90 Hz, sedangkan layar Pixel 7 Pro hadir dengan resolusi 1440x3120 dan kecepatan refresh 120 Hz.
Resolusi keduanya identik dengan resolusi yang digunakan Google untuk smartphone Pixel 6 dan Pixel 6 Pro pada tahun lalu.
Informasi ini berasal dari Android Open Source Project, di mana leaker yang biasa memberikan bocoran di 9to5Google menemukan bahwa Google membuat dua driver tampilan baru, salah satunya diberi tag C10 dan lainnya P10.
Nama kode Pixel 7 adalah Cheetah, dalam kasus ini asumsi huruf C adalah untuk perangkat tersebut. Sedangkan Pixel 7 Pro adalah Panther.
Nama kode juga mengungkapkan bahwa Pixel 7 dan Pixel 7 Pro akan memiliki panel layar buatan Samsung yang sama persis dengan pendahulunya, dengan nomor model masing-masing S6E3FC3 dan S6E3HC3.
Namun, Google juga telah bekerja untuk mendukung S6E3HC4, yang mungkin merupakan versi generasi lebih baru dari panel Pixel 6 Pro yang dapat digunakan di Pixel 7 Pro.
Mengingat resolusi dan kecepatan refresh tetap sama, satu-satunya peningkatan yang akan dihadirkan kemungkinan besar dalam kualitas, kecerahan, konsumsi daya, atau kombinasi dari semuanya.
Dilansir dari GSM Arena pada Sabtu (28/5/2022), Google Pixel 7 akan memiliki ukuran yang sedikit lebih kecil dari Pixel 6. Layarnya menyusut menjadi 1 mm lebih kecil. Di sisi lain, ukuran Pixel 7 Pro identik dengan Pixel 6 Pro.
Baca Juga: Perangkat Smartwatch Tertinggal di Restoran, Google Pixel Watch?
Selain itu, tampilan Pixel 7 Pro juga akan memiliki mode 1080p asli, yang akan meningkatkan penghematan baterai dalam Mode Daya Rendah.
Beberapa bocoran spesifikasi lainnya kemungkinan akan tersedia di masa mendatang. Diprediksi Google akan merilis kedua smartphone pada Desember 2022 di India.
Berita Terkait
-
4 Rekomendasi HP Tahan Air Paling Murah 2025, Keamanan Maksimal dengan Sertifikat IP68
-
HP Lipat Android Rp 30 Juta Terbakar Saat Uji Ketahanan, Baterai Meledak
-
Google Ubah Tampilan Logo G, Sentuhan Gradasi Bikin Makin Elegan
-
Google Pixel vs iPhone 17: Mana yang Lebih Worth It di Tahun 2025?
-
Adu Spesifikasi Google Pixel 10 vs iPhone 17, Bagus yang Mana?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari 2026, Bocoran UTOTY Mbappe dan Maldini 111
-
Acer Indonesia Kumpulkan 3 Ton e-Waste dan Lanjutkan dengan Penanaman 2.000 Pohon
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 20 Januari 2026, Ada Gojo Ascension dan Kacamata Nanami
-
Anti Ngelag dan Tahan Seharian, Oppo Siapkan A6t Series Jadi Andalan Anak Muda
-
Lenovo Perluas Yoga dan IdeaPad Berbasis AI di CES 2026
-
5 HP Oppo Kamera Bening di Bawah Rp1,5 Juta: Hasil Jepretan Oke, Baterai Awet
-
28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari 2026, Klaim 10 Ribu Gems dan Pemain TOTY Gratis
-
5 Alasan Xiaomi 15T Series Jadi Smartphone Favorit Fotografer Profesional
-
Poster Resmi Redmi Turbo 5 Max Beredar, Jadi HP Flagship POCO di Pasar Global?
-
Profil dan Akun Media Sosial Bupati Pati Sudewo: Tertangkap KPK Kasus Suap