Suara.com - Spotify meluncurkan playlist baru yang dipersonalisasi secara khusus, yakni Friends Mix.
Melalui playlist yang diluncurkan bersamaan dengan Hari Persahabatan Internasional ini, pendengar diajak menemukan musik yang tak hanya familiar, tetapi juga baru di telinga mereka, berdasarkan lagu-lagu yang sedang populer di antara teman-teman terdekat mereka.
Spotify melihat pertemanan sebagai salah satu sumber utama bagi seseorang untuk menemukan musik baru.
Di Indonesia saja, Spotify menemukan lebih dari 200.000 user-generated playlists dengan kata “friend” pada nama atau deskripsinya.
Dalam setahun, ada lebih dari 24 juta streams untuk playlist semacam ini di Indonesia.
Fenomena ini lebih relevan untuk Gen Z, dengan menjadi kelompok usia yang paling banyak memutar playlist-playlist tersebut dibandingkan rentang usia lainnya.
Hal inilah yang menjadi alasan Spotify untuk sebelumnya menciptakan Blend, memadukan kemampuan personalisasi konten terbaik dari Spotify untuk memudahkan pendengar terkoneksi dan menemukan lebih banyak musik dan kini membawanya ke tingkat yang lebih tinggi lewat Friends Mix.
Friends Mix merupakan personalized playlist terbaru yang dibuat khusus untuk setiap pendengar, berdasarkan Blends yang telah mereka buat dengan teman-teman terdekat mereka.
Melalui playlist yang terkurasi ini, pendengar dapat menemukan musik baru yang akan mereka sukai.
Tidak hanya itu, pendengar juga dapat ‘menemukan’ apa yang sedang dirasakan teman mereka saat ini, hanya dengan melihat lagu yang muncul dalam playlist tersebut.
Baca Juga: Spotify Punya 188 Juta Pengguna Premium, tapi Tetap Rugi
Friends Mix diperbarui setiap hari, sehingga akan selalu ada hal baru untuk bisa ditemukan.
Playlist ini juga dirancang untuk terus berkembang seiring dengan pendengar dengan teman-temannya.
Oleh karena itu, apabila pendengar menciptakan lebih banyak playlist Blend dengan teman-temannya, mereka akan menemukan banyak musik baru untuk dibagikan dan ditemukan bersama-sama.
Friends Mix saat ini tersedia untuk pengguna yang telah membuat tiga atau lebih Blend yang beranggotakan dua orang.
Untuk mendapatkan versi Friends Mix milikmu, kunjungi Made For You Hub di dalam profil Spotify-mu.
Apabila kamu belum menemukan Friends Mix dalam laman tersebut, kamu bisa memulainya dengan membuat Blend bersama dengan temanmu.
Berita Terkait
-
Cara Membuat Icebergify Spotify yang Lagi Tren di Media Sosial
-
Spotify Rilis Fitur Live Event, Bisa Cek Jadwal Konser Musik dan Harga Tiket
-
Spotify Luncurkan K-Pop ON! Track
-
Cara Menggunakan Fitur Folder di Spotify dan Membuat Akses ke Playlist Favorit Jadi Lebih Mudah
-
Tangkal Kebencian hingga Ekstremisme, Spotify Bentuk Dewan Penasehat Khusus
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
25 Kode Redeem FC Mobile Aktif 23 November: Klaim Pemain OVR Tinggi, Gems, dan Rank Up
-
Komdigi Temukan Situs Coretax Palsu, Mirip Buatan DJP Kemenkeu
-
Komdigi Bidik 60.000 Orang Melek Digital, Lindungi Anak dari Konten Negatif Internet
-
Jelajahi Dunia Digital: Panduan Menggunakan Komputer untuk Semua Usia
-
6 Tempat Investasi Online untuk Pemula, Aman dan Cuan
-
Server MCP Microchip, Jembatan Akses Data Produk ke Tools AI dan LLM
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah untuk Lari, Harga di Bawah Rp500 Ribu
-
Cara Download Gambar dari Pinterest dengan Benar
-
Kenapa Tidak Banyak Orang Kidal? Ini Alasannya menurut Penelitian
-
36 Kode Redeem FF 23 November 2025, Diamond Gratis Hingga Karakter Digimon Cocok untuk Bernostalgia