Suara.com - Drone kecil seukuran serangga, Black Hornet kembali digunakan dalam latihan bersama antara tentara Amerika Serikat dan TNI Angkatan Darat.
Pelatihan pengoperasian Black Hornet itu digelar dalam latihan bersama antara Yonif Raider 700/Wira Yudha Cakti Kodam XIV/Hasanuddin dengan personel US Army Security Force Assistant Brigade (SFAB). Latihan digelar di Makassar, Sulawesi Selatan sejak 22 Agustus kemarin.
"Vanguard Advisors merampungkan pelatihan drone Black Hornet... bersama Yonif Raider 700 di Makassar pada pekan ini," beber akun Twitter SFAB pada Selasa (31/8/2022).
Dalam cuitan itu disertakan sebuah foto yang menggambarkan seorang personel militer AS sedang menunjukkan Black Hornet, sementara tiga orang anggota TNI AD memegang perangkat yang diduga sebagai pengendali drone mini tersebut.
Vanguard Advisors, julukan SFAB, memang ditugaskan untuk memberikan pelatihan dan pendampingan militer bagi militer sekutu Amerika Serikat.
Sebelumya drone Black Hornet juga digunakan dalam latihan tempur Super Garuda Shield yang digelar di Sumatra dan Kalimantan oleh militer Indonesia, AS serta belasan negara lainnya.
Black Hornet sendiri merupakan drone kecil yang dirancang khusus untuk pengintaian. Dengan ukuran kurang dari 10 cm, drone ini dibekali kamera beresolusi tinggi ini bisa menyusup ke wilayah musuh tanpa terdeteksi.
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dalam latihan itu mengaku bahwa TNI telah memiliki drone Black Hornet sejak 2021 silam. Adapun satu unit Black Hornet dihargai hingga Rp 250 juta.
“TNI juga sudah punya semua peralatan ini,” kata Jenderal Andika ketika itu.
Baca Juga: Drone Seukuran Serangga, Black Hornet Digunakan dalam Latihan Tempur Super Garuda Shield
Selain latihan mengoperasikan Black Hornet, latihan bersama Yonif Raider 700/Wira Yudha Cakti Kodam XIV/Hasanuddin dan SFAB juga terkait operasi pertempuran.
Berita Terkait
-
Begini Jalur Evakuasi Korban Pesawat ATR42-500 dari Puncak Gunung Bulusaraung
-
Rekrutmen TNI AD 2026: Jadwal, Syarat Pendidikan, Batas Usia, dan Ketentuan Fisik
-
INSTRAN Minta Pemerintah Garap Masterplan Transportasi saat Bencana, Drone jadi Solusi?
-
Fakta Lengkap Skandal Drone John Herdman, Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Skandal Drone Hantui Karier John Herdman: Nyaris Dihukum Seumur Hidup
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
25 Kode Redeem FC Mobile 30 Januari 2026: Panen Gems dan Pemain TOTY Gratis
-
Terpopuler: 5 HP Layar Amoled 120hz Termurah hingga Tier List Hero Mobile Legends 2026
-
5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
-
3 Pilihan HP Xiaomi dengan Kamera Terbaik Melebihi iPhone, Harga Mulai Rp3 Jutaan!
-
Budget 3 Juta, Mending Beli HP iPhone atau Samsung? Ini Pilihannya
-
5 Smartwatch Murah di Bawah Rp500 Ribu yang Ada Fitur Hitung Langkah Akurat
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 29 Januari: Klaim Skin SG2, Asphalt Crusher, dan Gojo Bundle
-
5 Tablet untuk Main Game Love and Deepspace, Grafik Jernih buat Lihat 'Pacar Virtual'
-
Harga Realme P4 Power Rp4 Jutaan: Bawa Baterai Jumbo 10.001 mAh dan Dimensity 7400
-
Ini Tips Membeli iPhone Bekas agar Tidak Tertipu dan Berujung Zonk