Suara.com - Layanan garansi menjadi sangat penting dalam mengurangi risiko pembelian. Bagi anda pelanggan Vivo, sangat mudah mengecek bagaimana cara mengecek garansi Vivo.
Dengan mengecek status garansi yang dimiliki oleh produk Vivo yang dibeli, anda bisa memastikan keaslian produk Vivo tersebut.
Selain itu, anda juga bisa mengecek imei pada produk Vivo yang akan kamu beli. Sehingga dapat mengetahui masa berlaku garansi, sebagai jaminan apabila sewaktu-waktu terjadi kerusakan pada produk vivo tersebut.
Sebagai salah satu produk smartphone asal Tiongkok yang laris di pasar Indonesia, Vivo akan memberikan penggantian unit gratis dalam waktu 15 hari apabila terjadi kerusakan yang disebabkan oleh kualitas produk. Vivo juga memberikan masa garansi perbaikan unit selama 12 bulan setelah pembelian produk dilakukan.
Namun dengan syarat, anda harus melampirkan kwitansi pembelian atau kartu garansi sebagai tanda bukti pembelian produk Vivo tersebut ya!
Berikut cara mengecek garansi Vivo yang bisa anda lakukan dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini :
1. Cek garansi Vivo melalui online
• Buka menu telepon pada hp Vivo kamu dan ketik kode dial *#06#, lalu tekan tombol call
• Tunggu beberapa saat hingga muncul notifikasi berisi nomor imei dan nomor seri hp Vivo tersebut
• Kemudian salin nomor imei tersebut
• Lalu buka website https://www.imei.info/phonedatabase/570-phones-vivo/ melalui browser pada perangkat kamu
• Masukkan nomor imei yang sudah anda salin sebelumnya
• Dan lakukan proses verifikasi dengan memberi tanda centang pada kolom i am not robot, lalu tekan tombol check
• Setelah itu anda akan melihat informasi mengenai perangkat Vivo tersebut, pada menu warranty akan muncul informasi mengenai masa garansi produk Vivo tersebut
2. Cek garansi Vivo melalui aplikasi resmi Vivo
Baca Juga: Daftar Harga HP Vivo
• Download dan install aplikasi Vivo.com pada hp anda
• Kemudian buka aplikasi tersebut dan buka menu layanan
• Maka akan muncul kartu garansi elektronik yang dimiliki oleh produk Vivo tersebut
Demikian itu beberapa pilihan cara cek garansi Vivo yang bisa kamu lakukan dengan mudah. Jadi mulai sekarang jangan lupa untuk selalu menyimpan bukti pembelian produk Vivo dan melampirkannya pada saat ingin melakukan pengajuan masa garansi. Selamat mencoba! [Jeffry francisco]
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
4 HP Asus RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Performa Cepat Mulai Rp5 Jutaan
-
Moto Pad 60 Pro vs Huawei Matepad 12X 2026 Mana Paling Worth It? Selisih Rp4 Juta, Spek Beda Tipis
-
Lenovo Pamer ThinkPad X9 15p Aura Edition di CES 2026, Laptop AI Berperforma Kelas Desktop
-
Daftar Harga HP Xiaomi Januari 2026, Cek Seri yang Naik dan Turun Harga
-
Tecno Spark Go 3 Rilis Pekan Ini: HP Murah Sejutaan Mirip iPhone Berfitur Tangguh
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
8 Prediksi Kaspersky, Bagaimana AI Menjadi Ancaman dan Pertahanan Siber Ini Wajib Dilakukan
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir