Suara.com - CEO Meta Mark Zuckerberg mengumumkan kehadiran fitur baru yang segera hadir di Messenger maupun Grup Facebook. Fitur baru ini akan diberi nama Community Chats.
Fitur itu memungkinkan percakapan grup di Messenger untuk mengatur percakapan ke dalam berbagai kategori, seperti chat real-time dalam bentuk audio dan video, pengumuman yang hanya bisa disampaikan admin, hingga percakapan event.
Jika dilihat fungsinya, fitur ini mirip seperti yang ada di Discord.
Fitur baru Messenger itu dimaksudkan untuk memudahkan pelacakan percakapan yang melibatkan banyak orang.
"Kami sedang membangun Community Chats sebagai cara baru untuk terhubung dengan orang-orang yang memiliki minat sama dengan anda," kata Zuckerberg, dilansir dari Techcrunch, Rabu (14/9/2022).
"Lebih dari 1 miliar orang menggunakan Messenger untuk berkomunikasi dengan teman, dan anda akan segera dapat memulai Community Chats dari Messenger serta Grup Facebook," lanjut dia.
Bedanya dengan percakapan grup Facebook biasa, Community Chats ini dimaksudkan untuk menjangkau orang di luar grup.
Jadi pengguna bisa berinteraksi dengan orang asing.
Fitur ini juga membawa opsi ke admin untuk memoderasi percakapan seperti menghapus pesan, memblokir, membisukan, atau menangguhkan anggota grup.
Baca Juga: Facebook Uji Enkripsi WhatsApp di Messenger
Community Chats ini akan debut di percakapan Grup di Messenger dan Facebook.
Saat ini fitur masih diuji, tapi bakal diperluas dalam beberapa minggu ke depan.
Ini bukan pertama kali Meta membawa fitur yang mirip Discord ke platformnya.
Maret lalu mereka merilis fitur shortcut @everyone yang memungkinkan pengguna mengirim pesan ke semua pengguna dalam obrolan.
Kemudian ada pintasan lain seperti /silent yang dimaksudkan untuk mengirim pesan tanpa memberikan notifikasi ke penerima.
Berita Terkait
-
Stylish Abis! Ini 4 Messenger Bag untuk Tampil Profesional di Tempat Kerja
-
Dari Puncak Kejayaan hingga Terkubur: Kisah Tragis BlackBerry Sang Pelopor Smartphone
-
Review Buku 'Keeper Lost Cities Lodestar'; Melawan Penjahat dengan Keadilan
-
Lagu 'The Messenger' Linkin Park: Cinta yang Menguatkan di Masa Sulit
-
Rahasia Mengedit Pesan di Facebook dengan Cepat
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Smartwatch Murah dengan GPS, Harga di Bawah Rp1 Juta Dapat Banyak Fitur
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 November: Klaim Glorious 111-115 dan Ribuan Gems
-
Update Harga POCO X7 Pro: Makin Murah Usai POCO X8 Pro Siap Rilis, Spek Ciamik
-
Xiaomi 67W Power Bank 20000 mAh Rilis di Pasar Global, Harga Terjangkau
-
Pakai Chip Kirin Terkuat, Huawei MatePad Edge Diklaim Dapat Saingi iPad Pro M5
-
Segera Rilis, Hasil Kamera Huawei Mate 80 Series Beredar ke Publik
-
Tanggapi Kasus Predator Anak di Game, CEO Roblox Menuai Sorotan
-
5 Game Terlaris PlayStation di PC: Helldivers 2 Jadi Pemuncak, Horizon Zero Dawn Nomor Dua
-
5 HP RAM 16 GB Paling Murah untuk Aktivitas Berat, Mulai Rp7 Jutaan
-
Trailer Anyar Beredar, James Bond Pakai Supercar Aston Martin di 007 First Light