Suara.com - Pengguna dapat menyisipkan foto pada dokumen Microsoft Word dengan mudah agar tampilan menjadi lebih keren.
Microsoft Word sendiri telah menyediakan fitur yang memungkinkan pengguna untuk menyisipkan foto melalui menu Insert.
Menu Insert pada program Microsoft Word berfungsi untuk menyisipkan atau memasukkan objek berupa gambar, bentuk, hingga teks. Di dalamnya terdapat beberapa sub menu, antara lain page, tables, illustration, add-ins, media online, link, comment, header dan footer, text, hingga symbols.
Untuk menyisipkan foto pada dokumen Word, pengguna dapat mengakses sub menu Illustration karena menu ini memiliki opsi Picture yang bisa digunakan untuk menyisipkan atau memasukkan foto.
Untuk menyisipkan foto pada dokumen Microsoft Word, cukup ikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Buka dokumen Microsoft Word.
- Letakkan kursor di tempat pengguna ingin menyisipkan foto.
- Klik menu Insert di bagian atas.
- Pilih opsi Illustrations dan akan muncul beberapa pilihan.
- Pilih opsi Pictures untuk menyisipkan foto.
- Selanjutnya, kotak dialog Insert picture akan muncul. Pilih lokasi penyimpanan tempat foto yang ingin disisipkan.
- Klik pada foto dan ketuk tombol Insert yang ada di bagian bawah kotak dialog.
- Tunggu beberapa saat hingga foto yang telah dipilih muncul di dokumen Word.
Pengguna juga dapat mengedit foto yang disisipkan dengan cara mengklik dua kali pada foto hingga muncul menu Format.
Dengan menyisipkan foto pada Microsoft Word, tampilan dokumen pengguna akan menjadi lebih menarik. Foto yang disisipkan juga dapat menjelaskan lebih detail isi dari dokumen Word tersebut. (Jeffry Francisco)
Berita Terkait
-
Anti Panik, Begini Cara Mengatasi Foto WhatsApp yang Hilang di Galeri HP
-
Erupsi, Gunung Semeru Ditetapkan Berstatus Awas
-
Cara Mudah Menggunakan Template di Microsoft Word untuk Pemula
-
10 Prompt Gemini AI Edit Foto Sinematik Suasana Hujan, Hasil Keren Tinggal Copas
-
5 HP Murah yang Bisa Foto Live Selain iPhone untuk Abadikan Kenangan
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
Pilihan
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
-
Profil Hans Patuwo, CEO Baru GOTO Pengganti Patrick Walujo
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
Terkini
-
18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 24 November: Sikat Pemain OVR 112-115 dan Ribuan Gems
-
7 Tablet Dilengkapi Keyboard dan Stylus Pen Paling Murah dan Kencang untuk Kerja
-
Ucapan Hari Guru dalam Bahasa Inggris: Penuh Makna dan Cocok untuk Quote Status
-
Stop Bingung Liburan! Fitur Travel Pass Gojek Jadi Pemandu Wisata Andalmu di Akhir Tahun
-
5 Rekomendasi HP Promo Black Friday 2025, Harga Mulai Rp900 Ribuan
-
Fitur Baru Gojek Janjikan Jogja-Solo Anti Ribet, Sekali Klik Sudah Sampai Tujuan
-
5 Rekomendasi Tablet SIM Card untuk Streaming dan Multitasking Nyaman
-
Indosat Percepat Transformasi Jadi AI TechCo, Dorong Ekosistem AI Inklusif untuk Indonesia
-
YouTube Meluncurkan Batas Durasi Shorts Demi Kesehatan Mental Digital Remaja Indonesia
-
7 Rekomendasi Smart Ring Ringan untuk Memantau Kualitas Tidur, Mulai Rp100 RIbuan