Suara.com - Charger HP umum mengalami masalah pengisian daya. Seiring waktu, terkadang kinerja pengisian daya menurun dan menyebabkan charger mengisi ponsel dengan lambat.
Sebelum membawa HP ke service center, pengguna dapat melakukan cara alternatif memperbaiki charger HP yang lambat mengisi daya.
Normalnya, pengisian daya berlangsung setidaknya selama satu hingga dua jam. Namun, beberapa smartphone saat ini telah dibekali oleh kabel pengisi daya cepat, sehingga pengguna dapat mengisi ponsel dalam hitungan menit.
Jika waktu pengisian daya lebih dari dua jam, maka pengguna harus segera melakukan pengecekan pada kondisi HP ataupun kabel charger.
Ada banyak faktor yang menyebabkan proses pengisian daya HP menjadi lambat, mulai dari IC adaptor pada HP yang rusak, kinerja charger yang mengalami penurunan, hingga kepala charger yang rusak.
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini cara memperbaiki charger HP yang lambat mengisi daya:
1. Mengganti charger
Pengguna perlu mencoba mengganti charger HP yang digunakan untuk memperbaiki masalah proses pengisian lambat.
Pengguna disarankan untuk menggantinya dengan charger original bawaan HP ataupun kabel charger yang memiliki voltase dan Ampere yang sama.
Dengan begitu, pengguna dapat mengetahui apakah charger sebelumnya mengalami penurunan performa atau bagian lain dari HP pengguna yang mengalami kerusakan.
Baca Juga: Cara Irit Baterai Ponsel Galaxy saat Menggunakan Fitur Always On Display
2. Mengganti kabel charger
Kerusakan pada kabel charger bisa menjadi penyebab pengisian daya HP lambat. Pengguna perlu mencoba mengganti kabel charger dengan yang baru. Disarankan untuk menggunakan kabel charger yang dibuat oleh produsen smartphone yang sama.
3. Bersihkan port USB
Membersihkan port USB dapat memperbaiki masalah pengisian daya yang lambat. Pengguna bisa membersihkan port USB menggunan cairan pembersih elektronik khusus. Pastikan untuk mengeringkannya kembali.
4. Mengganti baterai
Baterai ponsel juga dapat bermasalah. Namun sebelum mengganti baterai, pengguna harus mengecek secara fisik keadaan baterai.
Jika baterai terlihat menggembung, kemungkinan besar itu menjadi penyebab proses pengisian daya yang lambat. Pengguna disarankan untuk segera mengganti baterai HP.
5. Mengisi daya saat HP mati
Pengguna dapat mencoba mengisi daya ketika ponsel dalam keadaan mati atau nonaktif. Ini bertujuan untuk mengurangi konsumsi baterai oleh aplikasi saat HP menyala, sehingga proses pengisian daya lebih optimal.
Diharapkan salah satu cara di atas dapat memperbaiki masalah charger yang lambat mengisi daya. Jika charger masih bermasalah, pengguna disarankan untuk membawanya ke service center. (Jeffry Francisco)
Berita Terkait
-
Cara Mematikan Fitur Autocorrect di HP Android agar Mengetik Bebas Gangguan
-
Adu HP POCO C85 vs Vivo Y28: Dibekali Baterai 6000 mAh Kamera 50 MP Tapi Harga Beda Jauh?
-
4 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik di 2025, Resolusi hingga 50MP!
-
HyperOS 4 + Android 17: Xiaomi Siap Ubah Ponsel Jadi Konsol Game Generasi Baru
-
5 HP Murah Cocok untuk Driver Ojol: RAM 8GB, Aman Kena Air Hujan & Layar Jernih
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Indonesia AI Day: Indosat Percepat Lahirnya Talenta AI dari Perguruan Tinggi
-
BCA Rilis Aplikasi myBCA versi Smartwatch, Bisa Apa Saja?
-
Harga Spotify Premium di Indonesia Makin Mahal Gegara AI, Cek Daftar Harga Barunya
-
15 Kode Redeem FC Mobile 17 November: Dapatkan Ribuan Gems dan Anniversary Pack
-
Garena Rilis Game Baru Choppy Cuts, Ada Karakter Free Fire
-
Cara Mematikan Autocorrect di iPhone dengan Mudah
-
Cara Mematikan Fitur Autocorrect di HP Android agar Mengetik Bebas Gangguan
-
Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2026 Lengkap
-
5 Rekomendasi Tablet Multitasking Terbaik untuk Ilustrator
-
Empat Tim Esports Indonesia Siap Tempur di APAC Predator League 2026