Suara.com - Babak reguler turnamen Mobile Legends: Bang-Bang Professional League Indonesia Season 10 atau MPL Season 10 memasuki pekan ke-7 pada akhir minggu ini. Ini adalah pekan penting, karena sudah menjelang akhir fase regular season yang berlangsung 8 minggu.
Di pekan ke-7 ini, ada beberapa pertarungan seru dan menentukan. Termasuk di antaranya adalah dua laga penting untuk RRQ Hoshi, yang akan menentukan apa sang juara bertahan akan lolos ke playoff via upper bracket. Berikut jadwal MPL Season 10 Week 7:
Jumat, 23 September 2022
AE vs BTR pukul 15.00 WIB
GEEK vs AURA pukul 17.30 WIB
Sabtu, 24 September 2022
BTR vs ONIC pukul 13.00 WIB
RRQ vs AE pukul 15.30 WIB
EVOS vs GEEK pukul 18.00 WIB
Minggu, 25 September 2022
RBL vs RRQ pukul 15.00 WIB
ONIC vs EVOS pukul 17.30 WIB
Salah satu tim yang kembali disorot publik adalah RRQ Hoshi. Beberapa pekan lalu mereka sempat menunjukkan performa buruk karena kerap kalah 2-0 dari lawannya, atau yang biasa disebut komunitas MLBB sebagai 'panen telur'.
Tapi di pekan ke-6 lalu, RRQ berhasil menyapu bersih kemenangan dengan skor 2-0 dari Geek dan Aura. Nah laga pekan ini bakal menjadi pembuktian apakah mereka kembali memperoleh kejayaannya.
Adapun laga RRQ pekan ke-7 nanti yakni melawan Alter Ego dan Rebellion Zion. Di leg pertama kemarin RRQ menang 2-0 dari AE, tapi mereka kalah 0-2 dari RBL.
Onic selaku pemuncak klasemen bisa dibilang jadi tim dengan peluang terbesar menuju babak Upper Bracket. Pasalnya mereka memiliki performa stabil di pekan sebelumnya, menjadikannya sebagai nomor satu untuk saat ini.
Baca Juga: Build Hero Badang Tersakit 2022, Kombinasi Item Combo Fighter
Tapi Onic bakal melawan Bigetron Alpha dan Evos Legends. Di laga pertama Onic memang unggul dari BTR, tapi kalah 2-1 dari Evos.
Apabila tim berjuluk Landak Kuning ini kalah di dua laga itu, tak menutup kemungkinan RRQ bisa menyalipnya di posisi atas.
Upper Bracket sendiri diambil dari posisi satu dan dua klasemen akhir. Jika Onic dan RRQ masih mempertahankan posisi itu, maka keduanya dipastikan masuk ke Upper Bracket.
Tim kategori ini juga memiliki laga lebih pendek dari tim di Lower Bracket. Nah tim Lower Bracket ini diambil dari posisi ketiga dan keenam.
Empat tim Lower Bracket itu lebih dulu diadu satu sama lain sebelum bertanding dengan dua tim Upper Bracket. Dua tim yang menang bakal melawan tim Upper Bracket, sedangkan dua tim kalah bakal langsung pulang dari turnamen MPL.
Cara menonton MPL Season 10 bisa dilakukan secara online maupun offline. MPL ID sendiri telah menjual tiket offline yang digelar di MPL Arena.Tiket ini bisa dibeli lewat laman Blibli.com dengan harga mulai dari Rp 50.000.
Berita Terkait
-
Bracket dan Hasil Playoff MPL ID S16: ONIC Jadi Juara, AE Nomor 2
-
ONIC, EVOS, dan AE Main Jam Berapa? Ini Update Jadwal Playoffs MPL ID S16
-
Update Bracket Playoffs MPL ID S16: ONIC-AE di Final Upper, Navi-Dewa Tersingkir
-
Jadwal Playoffs MPL ID S16: RRQ Absen, ONIC-BTR Menunggu di Upper Bracket
-
Ciri-Ciri Player Dark System Game Mobile Legends, Musuh Tersembunyi yang Merusak Rank-mu!
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
Terkini
-
Cara Menyembunyikan Aplikasi di iPhone, Lindungi Data Pribadi
-
Ponsel Misterius Realme Gunakan Dimensity 7400 Ada di Geekbench
-
5 Tablet dengan Kamera Depan 11 MP ke Atas, Selfie dan Video Call Jadi Lebih Jernih
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Poco F8 Pro dan F8 Ultra Rilis 26 November dari Bali, Kembaran Redmi K90
-
Sisternet Jadi Sorotan di W20 Summit Afrika Selatan, Indonesia Angkat Pemberdayaan Perempuan Digital
-
Sony & Nintendo Rilis Cuplikan Perdana Film Live-Action Legend of Zelda
-
Teaser Resmi Oppo Reno 15c Beredar, Harga Bakal Lebih Murah
-
5 Pilihan HP Murah dengan Chipset Snapdragon 8 Gen 3, Performa Ngebut Anti-lag!
-
Realme C85 dan C85 Pro Debut ke Indonesia 26 November, HP Murah Pemecah Rekor Dunia