Suara.com - Tencent resmi memperkenalkan update baru PUBG Mobile versi 2.3. Pembaruan ini bertemakan Lionel Messi dan bernuansa Piala Dunia 2022 yang dirilis pada 17 November 2022 hari ini.
"Untuk memastikan pembaruan yang cepat dan lancar, harap berada di lingkungan jaringan yang baik dan memiliki penyimpanan yang cukup tersedia di perangkatmu," kata PUBG Mobile Indonesia dalam keterangannya, Kamis (17/11/2022).
Jika pemain melakukan update PUBG Mobile pada 15-17 November 2022, mereka berkesempatan mendapatkan hadiah dalam game berupa 3.000 BP, 100 AG, dan Magical Night Helm (tiga Hari).
Salah satu mode spesial yang dihadirkan di update PUBG Mobile adalah Football Mania. Mode ini menghadirkan euforia Piala Dunia 2022 dan keindahan arsitektur Timur Tengah sekaligus pemain sepak bola asal Argentina, Lionel Messi.
Berikut rincian update PUBG Mobile edisi Piala Dunia 2022:
1. Football Carnival
Area terowongan tambang telah dirombak total menjadi Football Carnival yang megah.
2. Sepatu Emas Messi
Ambil dan gunakan item ini untuk berlari cepat. Item ini juga bisa diaktifkan kembali saat hendak melakukan manuver tipuan.
3. Wonder Football
Tendang bola ke kaki lawan dengan tendangan melengkung. Setelah jeda singkat, musuh dalam jarak tertentu akan terhisap ke arah tempat bola mendarat.
4. Zorb Football Vehicle
Ambil dan gunakan item ini untuk menyelubungi pemain dengan bola sepak raksasa yang bisa dikendalikan dengan joystick. Pemain bisa bekerja sama dengan rekan tim dengan cara meminta mereka menendang Zorb Football Vehicle ke udara layaknya bola sepak.
Baca Juga: PUBG Mobile Rilis Item Bertema Indomie di Indonesia
5. Arena Sepak Bola (Khusus Erangel dan Livik)
Arena Sepak Bola akan muncul di sejumlah area. Pergi ke area tertentu dan cetak gol ke gawang besar dengan Wonder Football untuk membuka peti dan mendapatkan hadiah. Ada juga dua gawang kecil yang tersembunyi di sekitar lapangan sepak bola. Temukan dan cetak gol ke gawang kecil dengan Wonder Football untuk membuka peti di luar arena dan mendapatkan hadiah Kejutan.
6. Flare Gun Sepakbola (Khusus Erangel)
Semua Flare Gun akan digantikan dengan Flare Gun Sepak Bola. Air drop sepak bola akan muncul dalam bentuk bola sepak dan bisa didorong-dorong seperti bola oleh pemain.
7. Giga Football (Khusus Erangel)
Tempat berlindung berukuran besar yang berbentuk seperti bola sepak akan muncul secara acak. Tempat berlindung ini bisa didorong-dorong, memiliki HP dalam jumlah tertentu, dan akan meledak setelah menerima damage dalam jumlah tertentu.
8. Spawn Island Bertema Sepakbola (Khusus Erangel)
Pemain dapat melihat dan bermain-main dengan Sepatu Emas Messi, Wonder Football, Zorb Football Vehicle, dan rel sepak bola Football Carnival di Spawn Island.
Kemudian pada 20 November sampai 3 Desember 2022 nanti, para pemain akan mendapatkan bonus Team-Up Rating Protection, Bonus Rating Points, Double Challenge Points, Double Popularity dari LIKEs, dan Double Synergy.
Selain itu PUBG Mobile juga mendatangkan event Unite Your Team mulai 20 November sampai 18 Desember 2022, di mana para pemain dapat membentuk tim sepak bola untuk diadu dengan tim pemain lainnya. Pemain dapat memprediksi hasil setiap match untuk mendapatkan hadiah tambahan. 100 pemain dengan prediksi terbaik juga akan mendapatkan Title eksklusif.
Berita Terkait
-
Cristiano Ronaldo Investasi AI, Lionel Messi Ketinggalan Zaman Akui Tak Pernah Pakai ChatGPT
-
Cerita John Herdman Kena Maki Eks Pelatih Lionel Messi
-
Daftar Lengkap Pelatih yang Pernah Lawan John Herdman: Ada Pelatih Cristiano Ronaldo dan Messi
-
Bintang Muda Bayern Munich Semringah Disamakan dengan Lionel Messi
-
Pep Guardiola Ungkap Pemain Impian yang Ingin Dilatih, Bukan Cristiano Ronaldo atau Zidane
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
29 Kode Redeem FF 13 Januari 2026, Dapatkan Skin Scar Megalodon hingga Persiapan Event JJK
-
19 Kode Redeem FC Mobile 13 Januari 2026, Kartu OP Edwin Van Der Sar Siap Menanti
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon
-
46 Kode Redeem FF Terbaru Aktif Januari 2026, Sambut Event Jujutsu Kaisen