Suara.com - Onic Esports terpaksa mengikuti jejak RRQ Hoshi turun ke kasta bawah kejuaraan dunia Mobile Legends M4 World Championship setelah pada Kamis (12/1/2023) dikalahkan Echo asal Filipina di babak semifinal upper bracket.
Sanz dkk kalah telak dengan skor 3-1 dari Echo dalam pertandingan yang digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta tersebut. Berikut adalah hasil M4 hari ini:
- The Valley 1 vs 3 RRQ Akira
- Onic 1 vs 3 Echo
Pertandingan antara Onic dan Echo yang dimulai pukul 18.00 WIB hari ini memang menegangkan, meski Echo sudah menunjukkan dominasinya sejak awal.
Di game pertama, Echo berhasil menang meyakinkan dengan skor 18-12. Meski demikian Echo butuh waktu hingga di atas 20 menit untuk mengakhiri perlawanan Onic.
Memasuki game kedua, Onic bangkit. Mengandalkan hero Moskov di tangan CW alias Calvin Winata, Onic berhasil meredam perlawanan Echo di menit 21. Skor 21 - 17 untuk keunggulan tim Landak Kuning.
Tetapi di game ketiga dan keempat Onic tidak berkutik. Echo bermain lebih sabar dan disiplin. Di game ketiga Onic bertekuk lutut di menit ke-11 sementara di game keempat Echo memastikan kemenangan di menit 21.
Dengan kekalahan itu Onic harus turun ke lower bracket, mengikuti jejak RRQ Hoshi yang kemarin juga kalah dari tim Filipina, Blacklist International.
Di lower bracket Onic akan bertarung melawan The Valley asal Amerika Serikat. Sementara RRQ Hoshi akan berhadapan dengan Falcon Esports dari Myanmar. Ada kemungkinan cukup besar RRQ dan Onic akan saling berhadapan di final lower bracket untuk merebut tempat di Grand Final.
Sementara itu Echo akan melaju ke final upper bracket dan berhadapan dengan rekan senegara, Blacklist.
Demikianlah hasil M4 hari ini. Selalu semangat dukung tim-tim Indonesia, Onic Esports dan RRQ Hoshi di M4!
Berita Terkait
-
34 Kode Redeem MLBB Terbaru 9 Januari 2026, Ada Skin Epic Hero Lancelot dan Hayabusa
-
30 Kode Redeem MLBB Terbaru 7 Januari 2026, Ada Emote Sultan dan Recall Gratis
-
7 Game Mirip Mobile Legends Terbaik 2026 yang Wajib Kamu Coba
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis
-
Skin Starlight Januari 2026 Bocor, Gak Cuma Harley yang Punya Tampilan Baru
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
-
5 Laptop Asus Harga Rp3 Jutaan Terbaik untuk Freelance, Cocok untuk Multitasking
-
Fitur Kamera Vivo X200T Beredar, Diprediksi Pakai Sensor Sony LYT-702
-
5 Powerbank Kapasitas 10.000 mAh Murah dan Tahan Lama, Harga Cuma Rp100 Ribuan
-
34 Kode Redeem MLBB Terbaru 9 Januari 2026, Ada Skin Epic Hero Lancelot dan Hayabusa
-
Moto Pad 60 Pro Hadir untuk Kreator: Tablet Ini Mengerti Cara Ide Bekerja
-
HyperOS Resmi Pensiun dari Deretan HP Xiaomi, Redmi, dan Poco Ini: Wajib Waspada!
-
53 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 9 Januari 2026, Kantongi Reward Gratis Sekarang Juga!
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Januari 2026, Gratis Pemain 111-115 dan Token Extra Time PL
-
5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot