Suara.com - Film bergenre horor sampai saat ini masih menjadi salah satu gendre film yang paling banyak diminati, terutama di kalangan anak muda. Di Indonesia sendiri, setiap tahun pasti beragam film horor akan menghiasi layar lebar. Untuk itu, jangan sampai Anda melewatkan rekomendasi film horor Indonesia 2023.
Film Indonesia bergenre horor sendiri banyak menyuguhkan suasana yang mencekam di tengah kengerian dan keheningan. Meskipun hal tersebut membuat penonton jantungan, namun alir cerita daj misteri yang diangkat dalam film horor juga bikin penasaran. Jadi tak heran jika genre yang satu ini memang memiliki banyak penggemar.
Bahkan belakangan ini banyak film-film lawas yang kembali di-remake menjadi film horor sehingga berhasil membuat penonton lebih ketakutan. Lantas apa saka sih film horor Indonesia yang menjadi unggulan? Yuk, langsung saja simak ulasan artikel di bawah ini.
Rekomendasi Film Horor Indonesia 2023
Bagi kalian yang ingin menguji nyali, berikut adalah sejumlah film horor Indonesia unggulan yang paling menakutkan yang bisa menjadi pilihan tontonan.
1. Suzzanna: Malam Jumat Kliwon
Suzanna Malam Jumat Kliwon merupakan film horor terbaru Indonesia yang dirilis pada 3 Agustus 2023 lalu. Film yang diperankan oleh aktris cantik Luna Maya ini kisahnya diadabtasi dari film Malam Jumat Kliwon yang diproduksi tahun 1986. Jika dilihat dari tayangannya, alur cerita film Suzanna Malam Jumat Kliwon versi Luna Maya tidak banyak perbedaan dengan versi klasiknya.
Secara singkat, film ini menceritakan tentang sosok Suzzanna (Luna Maya), kembang desa yang banyak disukai orang yang batal menikah dengan Surya (Achmad Megantara). Hal ini karena Suzzanna yang terpaksa harus menerima pinangan untuk menjadi isteri kedua dari Raden Aryo (Tio Pakusadewo) demi melunasi semua utang keluarganya.
Karena tidak ada pilihan lain, Suzzanna pun menerima pinangan Raden Aryo dan meninggalkan Surya. Tidak lama setelah pernikahan keduanya, Suzzanna pun hamil. Kabar kehamilan Suzanna ini membuat Raden Aryo sangat bahagia lantaran ia sudah lama menantikan hadirnya sang buah hati. Namun tidak semua keluarga Raden Aryo bahagia, termasuk istri pertamanya.
Baca Juga: Kuota OMG Nonton untuk Apa? Ini 6+ Platform yang Bisa Diakses
Merasa iri dan dengki, istri pertama Raden Aryo pun nekat mengirimkan santet kepada Suzzanna. Sejak saat itulah, Suzzanna sering diteror dengan berbagai hal aneh dan mengerikan. Hingga pada akhirnya ia meninggal dan meneror semua orang di desa tersebut.
Link nonton Suzanna Malam Jumat Kliwon: https://www.imdb.com/title/tt27411059/
2. Susuk: Kutukan Kecantikan
Berbeda dengan kebanyakan film horor Indonesia pada umumnya, Susuk: Kutukan Kecantikan tidak hanya akan bercerita soal ilmu hitam yang melekat dengan budaya lokal. Film arahan sutradara Ginanti Rona ini juga menyinggung terkait insecurity yang kerap dirasakan oleh para wanita.
Film Susuk: Kutukan Kecantikan cukup menegangkan lho. Sebab menyatukan drama, aspek religi, mitos kebudayaan di Indonesia. Film horor ini juga dilengkapi dengan berbagai adegan gore yang sangat menakutkan.
Susuk: Kutukan Kecantikan tayang sejak tanggal 31 Agustus 2023 di seluruh bioskop Indonesia. Untuk menontonnya, Anda dapat membeli tiket secara online melalui situs TIX ID, M-TIX, laman resmi Cinnepolis, CGV, atau Cinema 21. Selain itu, penontoj juga bisa membeli tiket langsung di bioskop kesayangan.
Berita Terkait
-
Kuota OMG Nonton untuk Apa? Ini 6+ Platform yang Bisa Diakses
-
Nonton Wrong Carriage Right Groom Sub Indo di Link Ini, Dapat Kualitas HD
-
2 Link Nonton Dear Mr. Recluse Sub Indo Full Episode Gratis Cek di Sini
-
Link Nonton The Nun Sub Indo dengan Kualitas HD, Bukan di LK21, IndoXXI atau Rebahin!
-
Link Nonton Yang Hilang Dalam Cinta Full Episode Gratis Selain di Rebahin dan LK21
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
4 Cara Melihat Status WhatsApp Orang Lain Tanpa Ketahuan, Kepoin Status WA Tanpa Jejak
-
5 Rekomendasi Tablet SIM Card dengan Fitur Palm Rejection, Mulai Rp2 Jutaan
-
15 Prompt Gemini AI Liburan ke Luar Negeri, Lengkap dari Paris hingga Tokyo
-
5 Tablet Murah di Bawah Rp 1 Juta dengan RAM Besar dan Baterai Jumbo
-
Adu Baterai Xiaomi 17 vs iPhone 17: HP Android Masih Memimpin
-
Klarifikasi Komdigi soal Viral Wacana Balik Nama Jual Beli HP Mirip Motor: Sifatnya Sukarela
-
RRQ dan Evos Wakili Indonesia di Turnamen Dunia FFWS Global Finals 2025 Free Fire
-
Pakai Chip Anyar Qualcomm, Hands-On Realme GT 8 Pro Beredar
-
Advan Workplus Air Resmi, Laptop Tipis dengan AMD Ryzen 5 Harga Rp 8 Jutaan
-
10 HP Android Terkencang Versi AnTuTu September 2025: Xiaomi 17 Pro Max Nomor Satu