Suara.com - Platform live streaming Twitch mengumumkan bakal menutup layanannya di Korea Selatan mulai tahun depan, tepatnya 27 Februari 2024.
CEO Twitch, Dan Clancy menyatakan, mereka memutuskan cabut dari negara yang dikenal sebagai pusat game dan esports global tersebut karena biaya operasional live streaming yang sangat mahal.
"Biaya menjalankan Twitch di Korea menghadirkan situasi yang unik," kata Clancy, dikutip dari Polygon, Kamis (7/12/2023).
Alasannya, di Korea layanan broadband memiliki biaya tambahan yang membuat aktivitas live streaming di sana makin mahal.
Bahkan Twitch sudah mengakali biaya tersebut dengan mencoba model peer-to-peer untuk kualitas streaming dengan format maksimal hanya 720p. Sayang upaya itu tidak cukup untuk menekan biaya.
"Biaya jaringan di sana 10 kali lebih mahal daripada di sebagian besar negara lain," lanjut perusahaan.
Keputusan menutup Twitch di Korea Selatan mungkin bakal berdampak besar bagi perusahaan itu sendiri maupun ekosistem streamer di dalamnya. Lebih lagi Korea Selatan adalah pusat utama turnamen esports di dunia.
Negara ini adalah rumah bagi banyak tim papan atas untuk game-game populer seperti League of Legends (LoL) maupun Twitch itu sendiri. Pertumbuhan awal negara-negara esports lainnya pun sebagian besar disebabkan oleh popularitas global esports Korea.
Kini, pengguna di Korea Selatan yang antusias dengan esports kemungkinan besar akan beralih ke YouTube sebagai platform streaming jika mereka ingin menonton para atlet esports idolanya.
Baca Juga: Game Captain Tsubasa: Ace Resmi Dirilis ke iOS dan Android, Pecinta Nankatsu Merapat!
Berita Terkait
- 
            
              Game Captain Tsubasa: Ace Resmi Dirilis ke iOS dan Android, Pecinta Nankatsu Merapat!
 - 
            
              Review Anime "BOFURI": Kisah Cewek yang Main Game Cuma Modal Defense
 - 
            
              Link Live Streaming Sheffield United vs Liverpool di Liga Inggris, Segera Berlangsung
 - 
            
              Mahalnya Buang Sampah di Korea Selatan, Harus Beli Kantong Plastik Khusus Seharga Rp 5.500
 - 
            
              5 Fakta Menarik Manchester United vs Chelsea di Liga Inggris dan Link Live Streaming
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              15 Kode Redeem FC Mobile 4 November 2025, Emote Unik Hingga Ribuan Gems Siap Menantimu
 - 
            
              40 Kode Redeem FF 4 November 2025 Terbaru, Kesempatan Dapat Skin Sport Car Wild of Fire
 - 
            
              Andalkan Snapdragon 7s Gen 4, Segini Skor AnTuTu Redmi Pad 2 Pro
 - 
            
              Teaser Beredar, Realme GT 8 Pro Aston Martin F1 Limited Edition Siap Rilis
 - 
            
              23 Kode Redeem FC Mobile 3 November: Dapatkan Pemain OVR 113, Gems, dan Rank Up Token Gratis!
 - 
            
              Bracket dan Hasil Playoff MPL ID S16: ONIC Jadi Juara, AE Nomor 2
 - 
            
              23 Kode Redeem FF 3 November: Segera Klaim Skin M1014, SG2 One Punch Man, dan Bundle Eksklusif!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              TikTok Rilis Dua Fitur AI Baru: Permudah Kreator Mengolah Konten
 - 
            
              Philips Siap Hadirkan HP Baru, Desain Mirip iPhone