Suara.com - Calon presiden (Capres) Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto terlibat debat panas soal gagasan internet gratis. Prabowo akhirnya sepakat, Ganjar pun senyum sinis.
Mulanya Ganjar bertanya soal maksud Prabowo yang menyebut orang sepakat internet gratis memiliki otak lambat saat kampanye di Pontianak pada 20 Januari lalu.
"Saya punya program internet gratis untuk sekolahan, untuk umkm. Tapi ada yang menarik pak, di pontianak pada tanggal 20 Januari, bapak menyampaikan bahwa orang yang menyampaikan internet gratis itu otaknya lambat. padahal biasanya mereka otaknya cemerlang," cecar Ganjar saat debat capres pada Minggu (4/2/2024).
Ganjar juga menyinggung calon wakil presiden pendamping Prabowo, Gibran Rakabuming Raka, yang menyebut soal Internet of Things (IoT), hilirisasi digital, dan program lain yang dinilainya justru berkaitan dengan internet gratis.
"Di sisi lain ketika bapak menyampaikan itu, cawapres bapak bicara IoT, hilirisasi digital, dan banyak program yang sebenarnya berbau digital. Padahal dengan internet gratis dan coverage-nya bagus ini bisa mengatasi kesenjangan, data pendidikan, kesehatan, kemiskinan, hampir semuanya ada," beber Ganjar.
Ganjar kemudian mengutip data Badan Pusat Statistik (BPS) yang mengatakan kalau kondisi ketimpangan digital Indonesia sangat tinggi. Ia pun bertanya ke Prabowo bagaimana cara mengatasi itu.
"Pertanyaan saya, setuju tidak untuk memperbaiki ketimpangan digital ini dan bagaimana caranya?" tanya Ganjar ke Prabowo.
Prabowo klarifikasi internet gratis otak lambat
Menanggapi itu, Prabowo memberikan klarifikasi kalau ucapannya saat itu yakni membandingkan internet gratis atau makan gratis dengan konteks untuk orang miskin.
"Mungkin tidak lengkap yang bapak dengar ucapan saya, yang saya katakan adalah yang mana yang lebih penting, internet gratis atau makan gratis untuk orang yang sedang susah? Untuk orang miskin? Untuk orang kalangan bawah? itu yang saya maksud," katanya mengklarifikasi.
Baca Juga: Prabowo Ingin Beri Dana Abadi Budaya untuk Pelestarian Budaya
Prabowo kemudian klarifikasi kalau dirinya setuju dengan program Ganjar soal internet gratis. Namun ia tetap memprioritaskan program makan gratis sebagaimana yang ia canangkan.
"Kalau internet gratis ya saya setuju, tapi jangan internet gratis lebih dipentingkan daripada makan gratis. Makan ini mutlak untuk rakyat kita. Mereka harus makan, anak-anak harus makan, orang miskin harus makan. Itu maksud saya," ujarnya meninggi.
"Kalau internet gratis bagus untuk ketimpangan digital dan sebagainya, saya sependapat. Mungkin ada yang lapor ke bapak kurang lengkap. Tapi saya tidak bermaksud internet gratis itu tidak penting, tidak. Kalau dibandingkan dengan makan gratis, makan gratis itu bagi saya strategis untuk menyelesaikan banyak masalah," beber Prabowo
Balasan menohok Ganjar
Ganjar mengatakan kalau jejak digital ucapan Prabowo itu masih ada. Ia menganggap klarifikasi capres nomor urut 02 itu sia-sia.
"Inilah hebatnya kalau coverage internetnya bagus pak. Jejak digital tidak akan pernah hilang Pak Prabowo. Maka statement bapak yang hari ini mencoba klarifikasi rasa-rasanya di publik sudah lewat Pak, karena pertanyaan bapak sangat clear dan membandingkan itu," timpal Ganjar.
Mantan Gubernur Jawa Tengah itu menilai ucapan Prabowo sangat sadis.
Berita Terkait
-
Prabowo Ingin Beri Dana Abadi Budaya untuk Pelestarian Budaya
-
Berbeda Kubu dengan Anang Hermansyah di Debat Capres Terakhir, Sikap Aurel Dipuji
-
Momen Ekspresi Ganjar Terlihat Sewot Dikoreksi Prabowo Masalah Stunting dan Gizi Buruk: Saya Ingatkan Lagi
-
Solusi Prabowo untuk Ekosistem IT: Langsung Bangun Pabrik dan Beasiswa di Bidang STEM
-
Closing Statement Anies Baswedan Mengandung Bawang, Netizen: Welas Asih
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
-
Harga Emas Antam Stagnan, Hari Ini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Poin-poin Utama UU BUMN: Resmi Disahkan DPR RI, Selamat Tinggal Kementerian BUMN
-
LPS soal Indeks Situasi Saat Ini: Orang Miskin RI Mengelus Dada
Terkini
-
6 Fitur Baru Xiaomi HyperOS 3 untuk Produktivitas dan Keamanan Tingkat Lanjut
-
HP Murah Moto G06 Power Segera Masuk ke Pasar Asia, Tawarkan Layar Luas
-
53 Kode Redeem FF Max Terbaru 3 Oktober: Raih Skin Scar, AK47 dan Bundel Menarik
-
Claude Sonnet 4.5 Resmi Dirilis: Model AI untuk Militer Hingga Dokter Spesialis
-
ASN Wajib Kuasai AI: Ini Kata Kominfo dan Indosat Soal Masa Depan Pelayanan Publik
-
Kumpulan Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Background Aurora, Hasil Realistis
-
Perplexity Rilis AI Comet Gratis untuk Semua Pengguna
-
Viral Pejabat Polisi Kedapatan Nenteng iPhone 17 Pro Max, Ini Harga dan Spesifikasi Lengkapnya
-
Honor Magic 8 dan Magic 8 Pro Siap Meluncur, Dilengkapi Sensor Kamera "Maple Merah"
-
18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems