Suara.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menyambut baik hadirnya Artificial Intelligence (AI/kecerdasan buatan) yang mendominasi gelaran Mobile World Congress (MWC) 2024 Bacelona.
"90 persen yang bisa kita lihat di pamerana ini semuanya mengarah pada Artificial Intelligence atau AI," ujarnya saat ditemui di gelaran Mobile World Congress (MWC) 2024 Barcelona, Rabu (28/2/2024).
Hal ini menurutnya, menandai jika AI merupakan isu penting di dunia.
"Kita sudah lihat bahwa gelombang teknologi AI ini harus kita adaptasikan di Indonesia," katanya.
Dia menambahkan, Indonesia mampu untuk mengadaptasikannya teknologi AI ini.
Untuk itu, diperlukan dukungan dan kebijakan dari berbagai pihak di Indonesia.
"Kemajuan teknologi AI ini harus didukung oleh berbagai kebijakan dan juga aktor-aktor pelaku usaha di Indonesia," tegas Budi Ari.
Dia juga menegaskan bahwa Artificial Intelligence merupakan hal baru yang harus diadaptasi.
"Ini Artificial Intelligence jadi sebuah perkembangan baru dalam dunia teknologi yang harus kita adaptasikan," katanya.
Baca Juga: Menkominfo Sebut MWC 2024 Jadi Peluang Indonesia Kembangkan Industri Telekomunikasi Nasional
Gelaran Mobile World Congress (MWC) 2024 Barcelona, merupakan event terbesar di industri dan ekosistem teknologi seluler.
Ajang ini berlangsung di Barcelona mulai Senin 26 Februari hingga Kamis 29 Februari 2024.
Pertemuan akbar para pelaku sektor seluler ini diperkirakan dihadiri sekitar 95 ribu pengunjung dari berbagai belahan dunia.
MWC adalah even tahunan terbesar dunia yang diselenggrakan oleh GSMA, lembaga perdagangan untuk sektor teknologi dan konektivias.
Acara sudah berlangsung setiap tahun sejak tahun 2000. Sempat berhenti karena pandemi tahun 2020-2022.
Dihadiri perangkat teleokominikasi, IT, operator telko global, provider jaringan, wwireless carier, industri gadget dan seluruh ekosistem support teknologi seluler.
Berita Terkait
-
Telkomsel Perkenalkan Ted dan Digihub di Ajang Solution Day 2024
-
Oppo Reno 11 Series Bakal Punya Fitur AI Generatif, Kapan Rilis?
-
Tiru Samsung, Oppo Juga Ikutan Rilis Fitur AI di HP
-
Siap Mejeng di MWC 2024, Tecno POVA 6 Pro Bakal Ditenagai RAM 12GB
-
Terungkap Tanggal Peluncuran Asus Zenfone 11 Ultra, Bukan di Ajang MWC 2024
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Panduan Lengkap Mengkonversi Dokumen Word ke Excel
-
5 iPhone Bekas Harga Rp1-2 Jutaan untuk Kebutuhan Konten dan Gengsi
-
57 Kode Redeem FF 5 Januari 2026: Bocoran Bundle Gojo Satoru dan Bonus Top Up Spesial
-
34 Kode Redeem FC Mobile 5 Januari 2026: Bocoran Vidic 115 dan TOTY 2026 OVR 117
-
Komdigi: Registrasi Kartu SIM dengan Data Wajah Diterapkan Bertahap
-
4 Pilihan HP iQOO Paling Murah dengan Spesifikasi Gahar
-
6 Rekomendasi Tablet 11 Inch Terbaik untuk Anak Sekolah dan Mahasiswa
-
5 HP Gaming Modal Rp2 Jutaan: Chipset Ngebut Bebas Lag dan Grafik Jernih
-
5 Smartwatch Murah di Bawah Rp500 Ribu untuk Olahraga, Fiturnya Lengkap!
-
5 Pilihan HP RAM Besar yang Tidak Cepat Panas, Cocok untuk Gaming