Suara.com - Realme kini sedang bersiap untuk merilis perangkat baru dari keluarganya yaitu Realme GT6. Jelang kedatangannya, foto kotak penjualan perangkat tersebut beredar yang kemudian memberi bocoran terkait Realme GT6.
Seri ini tidak sendirian, usai merilis Realme GT6 nantinya Realme disebut-sebut bersiap untuk memperkenalkan Realme GT 6T dan Realme GT6 Pro yang baru akan meluncur pada akhir tahun 2024.
Dilansir dari GSM Arena, sebelumnya Realme GT6 telah mengantongi sertifikasi FCC. Laman sertifikasi tersebut menyebut bahwa perangkat ini hadir dengan baterai 5.500 mAh.
Terbaru, foto kotak penjualan Realme GT6 beredar dan memberi beberapa informasi terkait spesifikasi perangkat tersebut. Di kotak penjualan terlihat tulisan 'Next Ai' di atas nama perangkat baru Realme tersebut.
Tulisan di kotan penjualan Realme GT6 ini membuat banyak yang menduga jika perangkat tersebut nantinya akan menggunakan fitur AI generatif di luar kotak.
Di bagian belakang kotak penjual terlihat beberapa informasi mengenai teknologi AI yang kemungkinan akan digunakan di Realme GT6. Teknologi tersebut antara lain AI Night Vision, AI Smart Removal, AI Smart Loop dan AI Smart Search.
Sayangnya, belum banyak informasi mengenai teknologi AI apa saja yang akan digunakan oleh Realme GT6 nantinya. Namun, beberapa bocoran menyebut jika perangkat ini akan bekerja dengan dukungan Snapdragon 8s Gen 3 SoC.
Menurut beberapa rumor yang beredar, Realme GT6 kemungkinan baru akan rilis pada bulan Juni atau Juli 2024 mendatang. Hingga kini, waktu perilisan perangkat tersebut masih belum diungkap ke publik.
Baca Juga: Realme C63 Lolos Pengujian Geekbench, Siap Rilis Awal Juni 2024?
Berita Terkait
-
Perbandingan Spesifikasi iPad Pro Generasi ke-6 dengan Generasi ke-5
-
Perbandingan Spesifikasi iPhone 14 Pro Max vs iPhone 14 Pro, Lebih Besar Lebih Baik?
-
Perbandingan Spesifikasi iPhone 15 Pro Max vs iPhone 15 Pro, Cuma Beda Ukuran?
-
Realme Narzo N65 Pakai Chipset Dimensity 6300 SoC, Dijual Rp 2 Jutaan Saja
-
Cara Mengecek HP Realme Dapat Update Android 15 atau Tidak, Langkahnya Mudah
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
-
HP Android Terkencang di Dunia, Perusahaan Rilis Red Magic 11 Pro Plus Golden Saga
-
Kebangkitan MacBook 'Mungil': Apple Siapkan Laptop Murah dengan 'Jeroan' iPhone 16 Pro!
-
HP Murah dengan Snapdragon 6 Gen 3, Skor AnTuTu POCO M8 5G Tembus 800 Ribu
-
Telkom Gandeng Palo Alto Networks, Siapkan Talenta Muda Hadapi Ancaman Siber Masa Depan
-
Halo Campaign Evolved Bakal Rilis 2026: Fitur Terungkap, Gunakan Unreal Engine 5
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
-
Internet Jadi Kunci Arus Balik Nataru, Komdigi Pantau Jaringan 24 Jam
-
IDC Prediksi Pengiriman PC 2026 Anjlok hingga 9 Persen, Efek Domino Ledakan AI Mulai Terasa
-
58 Kode Redeem FF Terbaru 3 Januari: Raih HRK, Emote 2026, dan Bundle Mr Icy