Suara.com - Moonton baru saja mengumumkan event baru Mobile Legends: Bang-Bang bertajuk Project Next 2024. Acara ini menghadirkan berbagai update baru hingga pembaruan item dalam game.
Nah salah satu rangkaian event yang juga ada di Project Next 2024 adalah Kejar Hadiah MLBB yang digelar pada 9 Juni 2024 hingga 18 Juli 2024.
Kejar Hadiah MLBB menawarkan total hadiah hingga 1 juta Dolar AS secara global. Sementara untuk Indonesia hadiahnya jadi yang tertinggi dengan nilai Rp 1,5 miliar serta ratusan ribu diamonds.
"Tak hanya itu, idola kalian yakni Jess No Limit juga ikutan rangkaian acara ini loh, Jess No Limit bakalan jadi Brand Ambassador untuk rangkaian acara MLBB Project NEXT 2024 dan juga program Kejar Hadiah MLBB loh," kata Moonton Games dalam siaran pers, Minggu (23/6/2024).
#MLBBNEXTCREATOR COMPETITION merupakan acara utama dari event Kejar Hadiah MLBB. Event ini merupakan ajang bagi para content creator di platform TikTok dan YouTube dari seluruh Indonesia untuk membuat konten mengenai MLBB selama periode update Project NEXT dengan total hadiah hingga 1 Juta Dollar.
Indonesia sendiri memiliki prize pool tertinggi dibandingkan dengan negara lainnya, 1,5 Miliar Rupiah serta ratusan ribu diamonds untuk para pemain MLBB di seluruh Indonesia.
Adapun hadiah untuk kreator YouTube yang berhasil mendapatkan juara satu akan meraih 10.000 Dolar AS atau sekitar Rp 164,7 juta. Hadiah uang tunai ini dibagikan hingga 50 orang yang mengikuti event tersebut.
Sedangkan untuk peringkat 51 hingga 300, Moonton memberikan hadiah berupa diamonds Mobile Legends dengan total 550.000 untuk 250 orang pemenang.
Hadiah juga diberikan kepada kreator TikTok, di mana peringkat pertama mendapatkan 1.000 Dolar AS atau Rp 16,4 juta. Total hadiah untuk kreator TikTok mencapai 30.000 Dolar AS (Rp 494 juta) untuk 250 orang.
Baca Juga: Moonton Siap Rilis Hero Baru Zhuxin di Akhir Juni 2024, Ini Bocoran Skillnya
Berikut cara dapat hadiah uang tunai dan diamonds dari event #MLBBNEXTCREATOR COMPETITION Mobile Legends.
1. Login ke akun pribadi MLBB. Jika tidak punya, bisa membuat akun terlebih dahulu.
2. Pilih negara. Pastikan negara yang dipilih sudah sesuai dan benar karena sekali memilih negara, peserta tidak akan bisa mengubahnya
3. Pilih platform untuk login dan jangan salah. Jika sudah memilih platform, peserta tidak bisa menggantinya ke platform yang lain.
4. Lalu, submit link video yang sudah dibuat dan dipublikasikan. Videonya wajib di-setting publik.
Syarat dan Ketentuan Umum
Berita Terkait
-
Moonton Siap Rilis Hero Baru Zhuxin di Akhir Juni 2024, Ini Bocoran Skillnya
-
Jadwal MSC 2024 Mobile Legends, Lengkap dengan Format dan Daftar Tim
-
Stres? Ini Game Cek Mental Gratis, Buka Link dan Ketahui Kondisimu dalam Hitungan Menit, Teruji Ilmiah!
-
Sering Menang di Mythic, 3 Item Tank Ini Bikin Hylos MLBB Makin Kuat
-
Cara Memainkan 75 Game Gratis di YouTube
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Capcom Batalkan Resident Evil Requiem Mode Multiplayer, Ada Alasan Khusus
-
Warga Malaysia Bikin Geger di Apartemen Paris Gara-gara Durian, Netizen: Coba Goreng Ikan Asin
-
Spesifikasi Oppo Reno 15 Versi China: Pakai Dimensity 8450 dan Kamera 200 MP
-
Cara Menyembunyikan Aplikasi di iPhone, Lindungi Data Pribadi
-
Ponsel Misterius Realme Gunakan Dimensity 7400 Ada di Geekbench
-
5 Tablet dengan Kamera Depan 11 MP ke Atas, Selfie dan Video Call Jadi Lebih Jernih
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Poco F8 Pro dan F8 Ultra Rilis 26 November dari Bali, Kembaran Redmi K90
-
Sisternet Jadi Sorotan di W20 Summit Afrika Selatan, Indonesia Angkat Pemberdayaan Perempuan Digital
-
Sony & Nintendo Rilis Cuplikan Perdana Film Live-Action Legend of Zelda