Suara.com - Setelah sebelumnya penjualan Apple mengalami penurunan drastis di India, akhirnya vendor HP tersebut mulai merasakan hasil positif usai penjualannya di India dilaporkan meningkat drastis.
Berdasarkan laporan Bloomberg, pendapatan Apple melonjak hingga 33 persen dari 6 miliar dolar menjadi 8 miliar dolar. Peningkatan penjualan ini mendadakan kemajuan yang stabil dalam upaya Apple untuk mendapatkan hati pengguna di negara tersebut.
Dilansir dari GSM Arena, selama ini, pasar penjualan gadget masih didominasi oleh negara China serta Korea Selatan dengan Samsung. Dari data tersebut, Apple hanya mendapat 3,5 persen dari total 690 juta penjualan HP.
Melihat seluruh angka penjualan di pasar, India menjadi salah satu negara di mana penjualan Apple meningkat dengan pesat. Di sisi lain, Apple tetap mengalami masalah serius usai penjualan di pasar Asia masih sekitar 2 persen dari total perusahaan.
Angka ini setara dengan 383 miliar dolar dari pendapatan di seluruh Asia. Tim Cook selaku CEO Apple melakukan banyak upaya guna meningkatkan angka penjualan Apple. Salah satunya adalah hadirnya Apple Store pertama di negara tersebut.
Tidak hanya membuka Apple Store di India, usaha Apple mendapatkan pasarnya ini dilakukan dengan membuka pabrik dan memulai produksi produk iPhone di India.
Sesuai dengan rumor sebelumnya, produksi iPhone 15 sedang diproduksi di pabrik Tamil Nadu. Sedangkan untuk seri Pro dan Pro Max masih diimpor dan dikenakan tarif yang lebih tinggi nantinya.
Apple meraih hasil penjualan yang kurang memuaskan di beberapa pasar dengan produk iPhone. Peningkatan di India menjadi kabar baik untuk perusahaan teknologi terkenal ini.
Baca Juga: Gala Sky Ultah, 'Rich Aunty' Fuji Pernah Beri Mainan Mahal Setara iPhone
Berita Terkait
-
Dapat iPhone dari "Haji" Thariq: Geni Faruk Pertontonkan Casing Mahal, Harga Tembus Jutaan
-
Bhole Baba Guru Spiritual yang Dianggap Tuhan oleh Pengikutnya, Sebabkan 121 Orang Tewas Terhimpit
-
Ada Tanda Titik, Jangan-jangan iPhone Kamu Disadap! Ini Penjelasan Apple
-
Jadi Bintang di Euro 2024, Lamine Yamal Ternyata Sering Gunakkan Aplikasi dan Perangkat Gadget ini
-
Cara Reset iPhone ke Pengaturan Awal, Langsung Bersih
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra
-
7 HP dengan Kamera 108 MP, RAM 8 GB, Harga Murah Cuma Rp2 Jutaan
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya
-
Lenovo CIO Playbook 2026: AI Tak Lagi Eksperimen, 96% Perusahaan ASEAN+1 Siap Gaspol Investasi
-
Sinyal Kehadiran Persona 6 Muncul, Spekulasi Gameplay Makin Panas
-
Hasil M7 Mobile Legends Swiss Stage 3: ONIC Kalah 2 Kali, Rawan Tereliminasi
-
5 Pilihan HP 5G dengan Kecepatan Internet Super Cepat, Harga Mulai Rp3 Jutaan