Suara.com - Oppo resmi meluncurkan dua HP terbarunya ke Indonesia. Mereka adalah Oppo Reno 12 5G dan Oppo Reno 12 Pro 5G.
Head of PR Oppo Indonesia, Arga Simanjuntak menyatakan, HP Oppo Reno 12 series kini hadir dengan beragam fitur kecerdasan buatan alias artificial intelligence (AI).
"Ada banyak fitur AI untuk membantu produktivitas pengguna, seperti AI Writer, AI Summary, yang tergabung pada AI Toolbox," katanya saat konferensi pers di Jakarta, Rabu (31/7/2024).
Beberapa fitur AI generatif yang ada di Oppo Reno 12 series ini mulai dari AI Eraser 2.0, AI Clear Face, hingga AI Best Face. Sesuai namanya, fitur AI ini bisa mengedit hasil foto seperti hapus obyek, wajah lebih jernih, hingga mengubah mata yang berkedip.
Untuk produktivitas, Oppo Reno 12 hadir dengan AI Toolbox yang mencakup fitur AI Summary, AI Speak, atau AI Writer. AI Summary dipakai untuk mengubah hasil rekaman suara ke dalam bentuk tulisan.
AI Speak adalah fitur yang mampu membacakan berita terkini. Sementara AI Summary dipakai untuk merangkum sebuah artikel panjang menjadi beberapa poin.
Keunggulan lainnya yakni ponsel ini hadir dengan bodi tangguh, yang mana diklaim Arga sebagai ponsel terkuat di Reno series. Ponsel ini bahkan aman saat jatuh, dilindas ban sepeda, ataupun dijadikan palu untuk menggetok paku.
Oppo Reno 12 5G dan Oppo Reno 12 Pro 5G sebenarnya membawa spesifikasi yang hampir mirip. Perbedaan keduanya hanya terletak di segi kamera saja.
Lebih jelasnya, berikut spesifikasi serta harga Oppo Reno 12 5G dan Oppo Reno 12 Pro 5G di Indonesia.
Baca Juga: Belanja OPPO Reno di Shopee, Blibli, Tokopedia Dapat Diskon dari BRI!
Spesifikasi Oppo Reno 12 5G
- Dimensi = 161.4mm x 74.1mm x 7.57mm
- Berat = 177 gram
- Layar = AMOLED 6,7 inci, resolusi FHD+ 2412x1080 piksel, refresh rate 120Hz, touch sampling rate 240Hz, kerapatan piksel 394 ppi, kecerahan maksimum 1.200 nits, dan dilapisi Corning Gorilla Glass 7i.
- Kamera belakang = Utama 50MP dengan OIS, ultrawide 8MP, dan makro 2MP
- Kamera Depan = 32MP
- Chipset = MediaTek Dimensity 7300-Energy
- RAM = LPDDR4X@2133 12GB
- ROM = UFS 3.1 256/512GB
- Sistem Operasi = ColorOS 14.1
- Baterai = 5.000mAh
- Charger = SuperVOOC 80W
- Fitur lain = Dual SIM, 5G, sensor sidik jari, NFC, IP65 untuk tahan percikan air dan debu, slot Micro SD 1TB, hingga USB-C
- Warna = Merah Muda, Coklat, Perak
Spesifikasi Oppo Reno 12 Pro 5G
- Dimensi = 161.5mm x 74.8mm x 7.45mm
- Berat = 181 gram
- Layar = AMOLED 6,7 inci, resolusi FHD+ 2412x1080 piksel, refresh rate 120Hz, touch sampling rate 240Hz, kerapatan piksel 394 ppi, kecerahan maksimum 1.200 nits, dan dilapisi Corning Gorilla Glass Victus 2.
- Kamera belakang = Utama 50MP dengan OIS, ultrawide 8MP, dan telefoto 50MP
- Kamera Depan = 50MP
- Chipset = MediaTek Dimensity 7300-Energy
- RAM = LPDDR4X@2133 12GB
- ROM = UFS 3.1 512GB
- Sistem Operasi = ColorOS 14.1
- Baterai = 5.000mAh
- Charger = SuperVOOC 80W
- Fitur lain = Dual SIM, 5G, sensor sidik jari, NFC, IP65 untuk tahan percikan air dan debu, slot Micro SD 1TB, hingga USB-C
- Warna = Coklat, Nebula Perak
Harga Oppo Reno 12 Indonesia
- Oppo Reno 12 5G 12/256GB = Rp 6.999.000
- Oppo Reno 12 5G 12/512GB = Rp 7.999.000
- Oppo Reno 12 Pro 5G 12/512GB = Rp 8.999.000
Berita Terkait
-
Belanja OPPO Reno di Shopee, Blibli, Tokopedia Dapat Diskon dari BRI!
-
Cara Hilangkan Iklan di HP Oppo, Singkirkan Pop Up Mengganggu di Layar!
-
Oppo A3 Energy Edition, HP Murah Mirip Galaxy S24 Ultra Cuma 4 Jutaan
-
Harga Beda Tipis! Perbandingan Lengkap Oppo A78 5G vs Redmi Note 13
-
Bocoran Spesifikasi Oppo Find X8: Kamera 50MP dan Kemampuan Transfer File Mirip Airdrop
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026
-
5 Tablet Rp2 Jutaan SIM Card Terbaik 2026, Fleksibel untuk Pelajar dan Pekerja
-
5 HP Rp2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik 2026, Memori Lega untuk Multitasking
-
26 Kode Redeem FC Mobile Minggu 11 Januari 2026: Prediksi OVR 117 dan Bocoran Event Cerita Bangsa
-
52 Kode Redeem FF Terbaru Minggu 11 Januari 2026: Bocoran Event Ramadan dan Klaim Trogon Ruby
-
Terpopuler: Cara Cek HP Disadap, Smartwatch Pengukur Detak Jantung Orang Tua
-
5 HP Vivo Lolos Sertifikasi di Indonesia: Ada iQOO 15R, V70, dan Z11x 5G
-
9 Rekomendasi TWS Sport untuk Lari Terbaik, Harga Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
7 Tablet di Bawah Rp5 Juta Ini Bikin Kerja Makin Produktif, Rasa Laptop Canggih!
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini