Suara.com - Samsung Galaxy A06 resmi meluncur ke Indonesia pada awal September 2024. HP murah Samsung tersebut membawa fitur unggulan berupa Knox Vault.
Sebagai informasi, Galaxy A06 merupakan perangkat entry-level di harga sejutaan pertama yang mendukung Samsung Knox Vault. Berdasarkan data Counterpoint, Galaxy A05 termasuk salah satu HP terlaris di dunia pada kuartal kedua 2024.
Tentu banyak penggemar berharap bahwa Galaxy A06 membawa peningkatan dari segi chipset. Sayang, Galaxy A06 masih mengandalkan dapur pacu yang sama yaitu MediaTek Helio G85.
Meski spesifikasi perangkat keras tak banyak berubah, namun Galaxy A06 sudah membawa fitur keamanan tambahan.
Dikutip dari laman resmi perusahaan, Samsung Knox Vault diklaim mampu mencegah smartphone dari upaya peretasan. Knox Vault juga turut memperkuat fitur keamanan seperti:
- Auto Blocker yang bertugas mencegah penginstalan aplikasi dari sumber yang tidak sah, seperti kiriman APK berbahaya di Whatsapp. Fitur ini juga akan memeriksa malware dan ancaman keamanan siber lainnya, dan secara otomatis akan memblokir aktivitas berbahaya yang mungkin terjadi. Mengaktifkan Auto Blocker sangat cepat dan sederhana, kurang dari satu menit. Buka Settings, buka Security and privacy, lalu ketuk Auto Blocker dan pilih On.
- Secure Folder untuk mengamankan aplikasi yang mengandung data-data sensitif, seperti aplikasi mobile banking.
- Maintenance Mode yang berguna ketika membawa ponsel ke service center, agar pihak teknisi dapat mengoperasikan dan mengecek fungsi ponsel tanpa mengakses informasi pribadi di dalam ponsel tersebut.
- Private Share yang memudahkan pengguna berbagi konten-konten pribadi seperti dokumen pribadi, dokumen pekerjaan, foto dan video keluarga dengan perlindungan privasi yang lebih kuat. Pemilik data atau file penting tersebut bisa mengontrol siapa saja yang bisa mengakses, serta berapa lama file tersebut tersedia.
Di samping fitur-fitur di atas, Galaxy A06 juga dapat menikmati 2 kali OS update dan juga 4 tahun security update. Terkait spesifikasi, Samsung Galaxy A06 mengandalkan chipset MediaTek Helio G85 dengan opsi RAM 4 GB.
Perusahaan menyediakan dua versi penyimpanan internal yaitu 64 GB dan 128 GB. Soal panel, Galaxy A06 mengusung layar IPS LCD 6,7 inci beresolusi HD Plus dengan refresh rate standar.
Dilihat melalui laman resmi Samsung, perangkat mengemas baterai 5.000 mAh dan mendukung fast charging 25 W.
HP Samsung Galaxy A06 tersedia dalam dua varian pada harga yang direkomendasikan Rp. 1.549.000 (4/64GB) dan Rp 1.799.000 (4/128GB). Smartphone membawa kamera ganda 50 MP + 2 MP dengan sensor selfie 8 MP.
Baca Juga: Video Hands-on iPhone 16 Beredar, Ini Seabrek Fitur yang Diprediksi akan Hadir
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Gubernurnya Tertangkap KPK, Riau Masuk Provinsi Terkorup di Indonesia
-
Moto G67 Power Muncul di Toko Online: Bawa Baterai 7.000 mAh dan Snapdragon 7s Gen 2
-
Tips Bikin PIN ATM Agar Tidak Mudah Ditebak, Kombinasi Kuat, dan Aman dari Pembobolan
-
iQOO Z10R vs Realme 15T: Harga Mepet, Mending Mana Buat Gamer?
-
24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
-
24 Kode Redeem FF Hari Ini 4 November: Dapatkan Bundle Flame Arena & Evo Gun Gratis!
-
10 HP Flagship Terkencang Oktober 2025 Versi AnTuTu, Cocok Buat Gamer Kelas Berat
-
Aplikasi Edit Video Gratis Paling Hits: Ini Cara Menggunakan CapCut dengan Efektif dan Mudah
-
Mengapa Angka 67 Dinobatkan Jadi Word of the Year 2025
-
Cara Menambahkan Alamat di Google Maps, Beguna Menaikkan Visibilitas Bisnis Lokal Anda!