Suara.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengungkapkan nasib lima aplikasi dompet digital yang ketahuan terlibat judi online.
Diketahui platform e-wallet yang kepergok terlibat menampung transaksi judi online yakni DANA, OVO, GoPay, LinkAja, serta ShopeePay. Menkominfo pun sudah menegur keras lima dompet digital itu.
Meskipun mereka memfasilitasi judi online, Budi Arie menyebut kalau Kominfo tidak akan memblokir lima platform tersebut. Sebab kebijakan itu adalah wewenang Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).
"Enggak-enggak, itu PPATK. Kami sudah kasih peringatan," kata Budi Arie saat ditemui di Kantor Kominfo, Jakarta, Senin (14/10/2024).
Menkominfo juga mengaku tidak akan memanggil kelima dompet digital tersebut. Lagi-lagi hal itu bukanlah ranah dari Kementerian Kominfo, melainkan PPATK dan Bank Indonesia.
"Itu urusan PPATK, sama OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Eh BI, Bank Indonesia," imbuhnya.
Ia mengaku kalau peringatan ke lima dompet digital ini adalah upaya Pemerintah untuk memberikan perlindungan kepada masyarakat. Budi Arie pun menjabarkan kalau negara memiliki tiga tujuan sejak didirikan.
"Pertama melindungi sekitar tumpah darah Indonesia. Dua, mencerdaskan kehidupan bangsa. Tiga, memajukan kesejahteraan umum. Oke? Oke. Judi online itu adalah bagian dari, pembodohan dan juga memiskinkan rakyat," pungkasnya.
Baca Juga: Kominfo Resmikan Gedung Transformasi Digital di STTM Yogyakarta, Libatkan Nokia-Huawei
Berita Terkait
-
Kominfo Resmikan Gedung Transformasi Digital di STTM Yogyakarta, Libatkan Nokia-Huawei
-
Investor Asing Kabur Rp2,84 Triliun, Rupiah Tetap Kuat?
-
Menkominfo Bongkar Daftar 5 Dompet Digital Pewadah Judi Online, DANA Nomor Satu
-
Tega! Waskita Karya Ternyata Belum Bayarkan Dana Operasional Para Karyawannya
-
Surati Elon Musk, Kominfo Desak X Buka Kantor di Indonesia
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Tecno Spark Go 3 Resmi Meluncur di Indonesia, Andalkan Desain Tangguh, Baterai Jumbo, dan Fitur AI
-
Sisa Kuota Kini Bisa Hidup Lebih Lama: SIMPATI Resmi Hadirkan Fitur Akumulasi Kuota
-
33 Kode Redeem FC Mobile 31 Januari 2026 Terbaru Malam Ini, Banjir Gems dan Voucher TOTY
-
Galaxy AI Telah Ubah Cara Kita Tingkatkan Produktivitas dan Kreativitas
-
45 Kode Redeem FF 31 Januari 2026 Malam Ini, Ada Item Gorengan Kemeja PUBG Gratis
-
REDMI Note 15 Resmi Hadir di Indonesia, Usung Ketahanan Ekstra dan Performa Seimbang
-
Dari Transaksi Harian ke Perjalanan Global Lewat Integrasi Program Poin
-
Oppo A6t Series Resmi Debut di Indonesia, Bawa Baterai Jumbo 7000mAh, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Siapa Saja Roster MPL ID Season 17? Intip Bocoran Pemain dan Jadwal Pertandingannya
-
realme P4 Power 5G Resmi Meluncur, Buka Era Baru Smartphone dengan Baterai 10.001mAh